Menu

Nutrisi Jadi Hilang, 7 Sayur yang Gak Boleh Dipanaskan Lagi, Nomor 1 Kesukaan Banyak Orang!

05 Mei 2023 06:30 WIB
Nutrisi Jadi Hilang, 7 Sayur yang Gak Boleh Dipanaskan Lagi, Nomor 1 Kesukaan Banyak Orang!

Cah kangkung terasi ebi (Cookpad/Dapur Loli)

HerStory, Bekasi —

Salah satu cara menjaga kesehatan tubuh adalah dengan mengonsumsi sayur dan buah secara rutin. Namun, ada beberapa sayur yang gak boleh dipanaskan lagi ketika gak habis disantap.

Mengapa demikian? Rupanya, ada beberapa jenis sayur yang dapat menjadi beracun atau tidak lagi memiliki nutrisi, bahkan berbahaya bagi kesehatan, ketika kembali dipanaskan untuk disantap.

Dirangkum dari berbagai sumber, berikut beberapa jenis sayur yang dimaksud.

Kentang

Ternyata kentang termasuk salah satu jenis bahan makanan yang sebaiknya tidak dipanaskan ulang ketika akan disantap di lain waktu. Kentang bisa menimbulkan risiko infeksi bakteri langka yang merugikan kesehatan.

Infeksinya akan menimbulkan gejala rasa mual, penyakit, hingga keracunan makanan. Kentang juga akan kehilangan kandungan gizi ketika dipanaskan kembali.

Sayur bayam

Bayam menjadi salah satu jenis sayur yang sebaiknya dihabiskan tanpa dipanaskan ulang. Sayur bayam mengandung nitrat yang cukup tinggi. Ketika dipanaskan, nitrat ini akan melepaskan efek karsinogenik beracun.

Itulah kenapa sayur bayam tidak boleh dipanaskan. Jika masih ingin disantap lagi, tidak masalah menyantapnya dalam keadaan dingin. Tak perlu dipanaskan kembali, apalagi berulang kali.

Seledri

Selanjutnya adalah seledri. Serupa dengan bayam, mengandung kandungan nitrat yang tinggi dan bisa menjadi racun ketika dipanaskan kembali. Nitrat yang dikandung akan berubah menjadi nitrit dan memicu komplikasi kejang, bahkan kematian.

Baca Juga: Berat Badan Pasti Anjlok Jika Coba 5 Tips Ini saat Makan, yang Gak Suka Sayur Wajib Simak Nih!

Baca Juga: Eits, Jangan Dikupas Moms! Ini 5 Buah dan Sayur yang Kulitnya Kaya Nutrisi, Bisa Dimakan Langsung Lho!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.