Menu

Intip Dampak Bahaya dari Sakit Punggung, Yuk Atasi dengan Program Rehibilitasi Medik Sebelum Terlambat!

08 Juni 2023 10:10 WIB
Intip Dampak Bahaya dari Sakit Punggung, Yuk Atasi dengan Program Rehibilitasi Medik Sebelum Terlambat!

Ilustrasi sakit punggung. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Menjalankan aktivitas kerja sehari-hari bagi pekerja lapangan sering menimbulkan masalah pada punggung maupun pinggang.

Tak terkecuali para pekerja kantoran, juga bisa mengalami hal serupa meski menghabiskan sebagian harinya dengan duduk di depan meja dan memandang layar.

Dijelaskan oleh Dr. A. Penny Kusumastuti, Sp.K.F.R., M.S.(K) Dokter Spesialis Kedokteran Fisik & Rehabilitasi Eka Hospital BSD, meski terlihat sepele, terlalu lama duduk justru dapat berdampak buruk pada postur dan tulang belakang.

"Hal tersebut bisa menyebabkan nyeri punggung, bahu, hingga lengan. Sehingga membuat aktivitas terganggu dan muncul rasa tidak nyaman," jelas Dr Penny dalam siaran persnya, Selasa (6/6/2023).

Jika tak segera ditangani, rasa nyeri ini bisa berujung menjadi kronis dan akan terus menyerang kamu dalam jangka waktu yang panjang.

Namun jangan khawatir, kondisi tersebut bisa pulih jika ditangani dengan benar dan konsisten. Melalui program rehabilitasi medik.

Beauty, mungkin kamu berpikir, apakah perlu melakukan program rehabilitas medik hanya untuk mengatasi gangguan sakit punggung biasa? Jawabannya tentu saja perlu.

Baca Juga: Waduh…Nyeri Punggung pada Moms Hamil Bisa Makin Parah karena Ini, Cari Tahu Yuk!

Baca Juga: Duh, Ini Ternyata Penyebab Nyeri Punggung Setelah Hubungan Suami Istri, Tiati Moms Dads...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.