Menu

Posisi Tidur yang Aman dan Nyaman untuk Moms Hamil, Jangan Sampai Keliru Ya!

09 Juni 2023 18:42 WIB
Posisi Tidur yang Aman dan Nyaman untuk Moms Hamil, Jangan Sampai Keliru Ya!

Ilustrasi ibu hamil malas gerak. (Freepik/cookie_studio)

HerStory, Jakarta —

Selama masa kehamilan, banyak hal perlu diperhatikan, salah satunya cara tidur agar janin dan Moms tetap sehat hingga melahirkan. Sebab, posisi tidur menjadi faktor utama kondisi janin dan keluhan kesehatan selama kehamilan, seperti nyeri pinggang. 

Lantas bagaimana sih posisi tidur yang tepat selama masa kehamilan agar janin dan Moms tetap sehat? Yuk simak penjelasannya berikut ini!

Selama kehamilan, sebagian besar dokter menyarankan Moms untuk tidur menghadap ke sisi kiri dengan lutut ditekuk. Ini merupakan posisi paling nyaman dan ideal untuk tidur. 

Pada posisi ini, hati terletak di sisi kanan perut. Nah, berbaring ke sisi kiri menghilangkan tekanan dari organ besar, membuatnya lebih mudah untuk berfungsi.

Selain itu, tidur menghadap ke sisi kiri juga meningkatkan sirkulasi darah ke jantung, janin, rahim, ginjal, dan vena cava inferior.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ummu Hani