Ilustrasi seorang wanita sedang triple cleansing. (Pinterest/Freepik)
Beauty, apakah kamu pernah mendengar istilah double cleansing? Ini merupakan teknik membersihkan wajah dengan dua tahap menggunakan produk yang berbeda.
Pada tahapan pertama, kamu bisa menggunakan produk pembersih berbasis minyak untuk membersihkan wajah. Tahapan ini akan mengangkat minyak alami pada kulit dan hasil residu make up, tabir surya, dan produk lainnya pada wajah.
Selanjutnya, bersihkan wajah dengan produk berbasis air untuk mengangkat sisa kotoran dan keringat yang tersisa dari proses pembersihan wajah yang pertama.
Melakukan double cleansing gak melulu hanya untuk menjaga kebersihan, lho. Tahapan ini juga bermanfaat untuk menjaga kulit tetap sehat dan mencegah terjadi permasalah kulit, seperti jerawat.
Kira-kira apa saja manfaat double cleansing? Yuk, simak selengkapnya dalam artikel berikut ini, Beauty!
Sebum adalah zat berminyak yang dihasilkan oleh kelenjar minyak di kulit (sebacea). Zat yang menumpuk bisa menyebabkan infeksi dan menimbulkan jerawat. Nah, salah satu fungsi utama double cleansing adalah membersihkan kotoran, residu dan kosmetik yang dapat berubah menjadi sebum.
Bagi seseorang yang sering menggunakan make up tebal, double cleansing amat disarankan. Sebab, jika riasan tidak benar-benar bersih, sisa-sisa make up yang tertinggal di pori-pori kulit bisa menimbulkan jerawat. Lakukan double cleansing sebelum tidur, supaya tidak ada sisa kotoran yang menempel di wajah.
Double cleansing dapat meningkatkan manfaat dari produk perawatan kulit yang kamu pakai. Caranya, lakukan double cleansing sebelum melakukan perawatan kulit. Dengan begitu, pelembap, toner, dan serum yang kamu pakai bisa bekerja maksimal.
Polutan yang menempel di kulit bisa memberikan efek negatif, seperti kulit kusam, jerawat sampai memicu tanda-tanda penuaan. Nah, jika kamu sering beraktivitas di luar ruangan yang rentan terkena polutan, sebaiknya rutin lakukan double cleansing untuk mencegah efek tersebut.
Produk berbasis minyak yang dipakai dalam double cleansing dapat meningkatkan fungsi pelindung pada kulit yang disebut mantel asam. Pelindung ini terdiri dari fosfolipid, agar dapat menghindari perasaan “kesat” pada wajah, serta meningkatkan minyak kulit yang merupakan pelindung alami.
Pembersih wajah yang berbasis minyak juga memberikan kelembaban alami untuk kulit. Pilih produk yang kandungan airnya tinggi agar tidak membuat kulit jadi kering. Tujuannya agar kulit tidak kehilangan minyak alami sehingga tetap terjaga kelembabannya.
Wah, banyak banget ya manfaatnya. Jadi, jangan lupa untuk selalu double cleansing meski di rumah seharian, ya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.