Menu

Perlakuannya ke Karyawan Viral, Tasyi Athasyia Minta Maaf Hingga Sebar Nomor Terima Keluhan Masalah yang Belum Kelar: Jangan Pelit Lah

14 Juni 2023 20:40 WIB
Perlakuannya ke Karyawan Viral, Tasyi Athasyia Minta Maaf Hingga Sebar Nomor Terima Keluhan Masalah yang Belum Kelar: Jangan Pelit Lah

outfit Tasyi Athasyia dan suami (Instagram/@tasyiiathasyia)

HerStory, Jakarta —

Selebgram Tasyi Athasyia dan suaminya, Syech Zaki belakangan ini menjadi bual-bualan netizen di media sosial. Sebab, viral foto diduga karyawan Tasyi yang diperlakukan seperti porter gegara membawa barang belanjaan seabrek saat di mall bersama sang seleb.

Gegara hal itu, warganet yang mengaku pernah bekerja di management Tasyi pun langsung ikut buka suara. Perlakuan Tasyi dinilai buruk terhadap para karyawannya.

Sadar dirinya menjadi bual-bualan netter, Tasyi dan suaminya minta maaf ke publik. Ini diunggah di akun Instgram pribadinya pada Rabu (14/6/2023).

"Kami mau meminta maaf atas nama aku dan suami sebesar-besarnya atas kesalahan-kesalahan kami yang mungkin selama ini ada pihak yang merasa dirugikan atau ada cara kami yang salah dalam menyelesaikan masalah," tutur Tasyi Athasyia.

Tasyi Athasyia juga menyediakan akses agar orang-orang dapat menyampaikan keluhan mereka secara langsung kepada dirinya.

"Kami juga menyediakan wadah untuk menyampaikan keluhan sekiranya ada masalah yang masih menggantung, baik yang kami ketahui atau tidak," sambungnya.

Orang-orang dapat menghubungi Tasyi Athasyia melalui nomor WhatsApp 0817-7097-3733. Pesan keluhan akan dibuka mulai tanggal 14 hingga 21 Juni 2023 dan aktif pada pukul 12.00 hingga 17.00 WIB setiap hari.

"Agar segera masalah bisa diselesaikan secara baik-baik," sambungnya.

Tasyi Athasyia dan Syech Zaki juga berterima kasih kepada publik yang telah mengingatkan serta memberi nasihat.

"Sekali lagi, kamu ucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang telah mengingatkan dan memberikan nasihat kepada kami. Mohon doa dari teman-teman semua," tandasnya.

Permintaan maaf Tasyi Athasyia dan Syech Zaki itu memicu beragam komentar dari warganet. Sebagian besar dari mereka memuji sikap mereka yang mau mengakui kesalahan.

"Menurutku ini udah baik, nggak ada pembelaan dan mengakui kesalahan. Yuk netizen masalah udah kelar," komentar @yuni***.

"Menyadari kesalahan dan meminta maaf itu hal yang baik, tapi akan lebih sempurna bila memperbaiki dan tidak mengulanginya lagi," imbuh @lisa***.

"Semoga bisa memanusiakan manusia kak setelah ini jangan pelit lah pokoknya kasian juga ada yang trauma sama mie," kata @fatiya***.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Sri Handari

Artikel Pilihan