Menu

Lagi Musim Batuk Pilek, Ini 14 Cara Keluarkan Dahak pada Bayi yang Ampuh dan Mudah Banget! Cuss Moms Langsung Coba!

15 Juni 2023 08:35 WIB
Lagi Musim Batuk Pilek, Ini 14 Cara Keluarkan Dahak pada Bayi yang Ampuh dan Mudah Banget! Cuss Moms Langsung Coba!

Ilustrasi bayi baru lahir (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Flu dan batuk kini tengah menyerang siapapun. Biasany, penyakit ini membuat tenggorokan sangat gatal karena dahak dan hidung tersumbat.

Jika terserang penyakit ini, orang dewasa sangat beruntung karena bisa mengeluarkan dahak sendiri. Namun, bagaimana dengan anak kecil yang akan kesulitan melakukannya?

Jangan khawatir, Moms bisa lakukan cara ini apabila si kecil kesulitan mengeluarkan dahak. Simak yuk!

Jika bayi belum dapat keluarkan dahak sendiri, sementara lendir atau dahak tersebut dapat mengganggu proses pernapasannya. Di samping itu, dahak yang terhambat di tenggorokan juga dapat membuat dirinya kesulitan untuk menelan ASI sehingga menolak untuk disusui. 

Maka dari itu, penting bagi Moms untuk mengetahui bagaimana cara mengeluarkan dahak pada bayi, khususnya usia 0-12 bulan. Tujuannya agar si kecil dapat kembali riang dan tak terganggu kenyamanannya. Penasaran bagaimana cara keluarkan dahak pada bayi? Yuk, ketahui informasinya selengkapnya.

Cara Keluarkan Dahak Pada Bayi

Perlu diingat bahwa bayi atau anak yang berusia di bawah empat tahun tak dapat mengonsumsi obat batuk untuk anak secara sembarangan, kecuali atas anjuran dan resep dari dokter. 

Namun Moms tak perlu khawatir karena ada beberapa perawatan rumahan yang dapat dilakukan guna keluarkan dahak pada bayi.

1. Menepuk-nepuk punggung

Cara pertama untuk keluarkan dahak pada bayi adalah dengan cara menengkurapkan bayi lalu tepuk punggungnya secara perlahan agar dahak bisa keluar. Agar si kecil nyaman saat Moms melakukan hal ini, Moms bisa memosisikan bayi tengkurap di pangkuan atau di atas kasur yang empuk.

2. Memasang humidifier

Cara mengeluarkan dahak pada bayi selanjutnya adalah memasang humidifier. Alat ini dapat meningkatkan kelembapan udara di rumah. Di samping itu, penggunaannya juga membantu mengencerkan lendir di tenggorokan.

Ini memicu bayi untuk batuk dan mengeluarkan dahak dari tenggorokannya. Humidifier juga bisa mengurangi udara kering yang kerap kali mengiritasi saluran napas bayi.

Jadi, secara keseluruhan humidifier memberikan kelegaan dari dahak dan mengurangi keparahan pilek maupun hidung tersumbat yang dialami si kecil.

3. Menjemur bayi di bawah sinar matahari

Moms juga bisa mencoba menjemur bayi di bawah sinar matahari. Cara ini dikabarkan dapat memperkuat sistem imun bayi, sekaligus membantu mengencerkan dan keluarkan dahak dan lendir di saluran pernapasan bayi. 

Namun jika Moms ingin melakukannya, pastikan untuk menjemur bayi di pagi hari serta hindarkan dari paparan matahari secara langsung.

Baca Juga: Waspada! Ini 3 Jenis Makanan yang Wajib Dihindari Penderita Batuk Berdahak Agar Tak Semakin Parah, Ada Apa Saja Sih?

Baca Juga: Polusi Sebabkan Batuk Berkepanjangan, Ini 5 Makanan yang Sebaiknya Dihindari, Beauty! Jangan Ngeyel Ya

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Akurat

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Akurat. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza