Menu

100 Orang di India Tewas Akibat Gelombang Panas, Ini yang Terjadi pada Tubuh Jika Terkena Heat Stroke, Hati-hati Beauty!

19 Juni 2023 22:50 WIB
100 Orang di India Tewas Akibat Gelombang Panas, Ini yang Terjadi pada Tubuh Jika Terkena Heat Stroke, Hati-hati Beauty!

Ilustrasi cuaca panas (Freepik/EditedByHerstory)

HerStory, Jakarta —

Sekitar 100 orang di India dinyatakan tewas dalam beberapa terakhir akibat gelombang panas. Mengutip dari Abc News, Senin (19/6/2023) pejabat setempat melaporkan, sekitar 300 pasien dirawat di rumah sakit karena penyakit yang diperburuk oleh panas atau disebut heat stroke

Sebagian besar pasien dirawat menunjukkan gejala demam tinggi, muntah, diare, kesulitan bernapas, dan masalah terkait jantung.

Heat stroke atau serangan panas merupakan hipertermia yang ditandai dengan peningkatan suhu tubuh tak normal. Bentuk cedera panas terjadi jika suhu tubuh naik hingga 40 derajat atau lebih tinggi.

Melansir dari Mayoclinic, sebenarnya tubuh sudah menghasilkan panas sebagai metabolisme. Selain itu, tubuh juga mampu menghilangkan panas melalui kulit atau dengan penguapan keringat. 

Adapun penyebab lain heat stroke adalah dehidrasi. Saat kondisi panas, kelembapan tinggi atau aktivitas fisik berat di bawah matahari, tubuh gak dapat menghilangkan panas secara normal lalu suhu tubuh naik signifikan. 

Orang paling berisiko terkena heat stroke, antara lain bayi, orangtua, atlet, dan individu yang bekerja di luar ruangan. Jika kondisi ini menyerang maka butuh perawatan darurat. 

Risiko paling berbahaya dari serangan heat stroke adalah komplikasi serius bahkan kematian. Perlu kamu ketahui Beauty, heat stroke ditandai dengan kondisi mental atau perilaku, kebingungan, agitasi, bicara cadel, iritabilitas, delirium, kejang, dan koma yang diakibatkan oleh sengatan panas.

Kendati demikian, heat stroke bisa dicegah, dengan memakai pakaian longgar dan ringan serta melindungi diri dari sengatan matahari. Cegah pula tubuh dari dehidrasi dengan minum air putih 2 liter sehari. 

Baca Juga: Bisa Sebabkan Cacat Permanen Sampai Kematian, Yuk Moms Kenali Gejala Heat Stroke yang Bisa Menyerang di Cuaca Panas, Serem Banget!

Baca Juga: Indonesia Dihantam Cuaca Panas, Kenali Gejala Heat Stroke dan Cara Mengatasinya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.