Menu

Menakjubkan! Ini 3 Manfaat Jamu Beras Kencur untuk Kesehatan, Bisa Mencegah Diabetes Lho

21 Juni 2023 16:15 WIB
Menakjubkan! Ini 3 Manfaat Jamu Beras Kencur untuk Kesehatan, Bisa Mencegah Diabetes Lho

Ilustrasi jamu beras kencur (Freepik.com/jcomp)

HerStory, Jakarta —

Pernah meminum jamu beras kencur, Beauty? Jamu beras kencur adalah satau satu minuman tradisional yang banyak digemari masyarakat Indonesia. 

Jamu beras kencur sendiri adalah olahan rimpang kencur yang dicampur dengan beras dan gula merah sebagai pemanis alami. Adapun beragam khasiat jamu beras kencur untuk kesehatan tubuh. Mau tahu apa saja?

Dilansir dari berbagai sumber, berikut manfaat jamu beras kencur untuk kesehatan.

Mencegah diabetes

Beras kencur dapat membantu mencegah diabetes karena tingginya kadar antioksidan di dalam beras kencur. Selain itu, jamu beras kencur juga bisa mengontrol gula darah atau menurunkan glukosa tubuh, sehingga minuman ini cocok dikonsumsi orang yang menderita diabetes.

Namun, perlu diperhatikan bahwa manfaat beras kencur di atas masih membutuhkan penelitian lebih lanjut. Jadi, selalu konsultasikan dengan dokter sebelum mulai mengonsumsi jamu beras kencur.

Antibakteri

Menurut sebuah penelitian, kandungan kencur di dalam jamu beras kencur dapat melawan berbagai jenis bakteri penyebab penyakit seperti bakteri Pseudomonas aeruginosa, Escherichia coli, Staphylococcus aureus, Aspergillus niger, Bacillus subtilis, Salmonella typhi, dan Shigella flexneri.

Mengobati flu

Manfaat beras kencur selanjutnya yaitu dapat membantu mengobati sakit flu. Beras kencur mengandung antioksidan dan bisa menghangatkan tubuh. Sehingga beras kencur bisa membantu memerangi virus di dalam tubuh yang menyebabkan sakit flu.

Itulah beberapa manfaat jamu beras kencur. Tertarik mencoba?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Cherryn Lagustya