Menu

Bisa Muncul karena Stres, Inilah Beberapa Cara Mengatasi Jerawat di Dagu, Mudah Banget Beauty!

21 Juni 2023 16:05 WIB
Bisa Muncul karena Stres, Inilah Beberapa Cara Mengatasi Jerawat di Dagu, Mudah Banget Beauty!

Wanita yang mengalami masalah jerawat karena penggunaan masker. (Alodokter)

HerStory, Jakarta —

Beauty tahukah kamu ternyata posisi jerawat di wajah itu menandakan penyebabnya loh, tak heran jika jerawat itu sering tersebar di seluruh permukaan wajah, salah satunya dagu.

Menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah, ternyata dagu bisa jadi tempat favorit jerawat karena banyaknya kelenjar minyak di area ini sehingga lebih rentan.

Selain itu menurut dr. Nadia, jerawat diperparah oleh berbagai macam penyebab, mulai dari bakteri, pengaruh obat, hormon dan lainnya.

" Jerawat yang hilang timbul seperti yang Anda alami bisa diperparah oleh perawatan kulit yang tidak tepat, paparan sinar UV atau iritan lainnya, stres, fluktuasi hormon, infeksi kulit oleh bakteri, pengaruh obat, dan sebagainya," jelasnya dikutip Herstory, Rabu (6/21/2023).

Nah jika hal itu terjadi, Moms tak bisa membiarkannya, karena bisa sangat mengganggu penampilan. Maka dari itu, dr. Nadia pun memberikan saran untuk mengatasi jerawat di dagu, simak yu Beauty caranya

  1. Pertama gak boleh sembarangan menggunakan produk untuk jerawat tanpa rekomendasi dokter
  2. Rutin melakukan cuci muka 2 kali sehari dan jangan lupakan area dagu untuk dibersihkan. Pastikan juga Beauty menggunakan formula sabun yang ringan ya.
  3. Jangan sampai melupakan tabir surya setiap harinya
  4. hindari kebiasaan memencet dan mengelupas jerawat serta bekasnya ya Beauty.
  5. Kurangi makan-makanan berminyak, kacang-kacangan, hingga makanan cepat saji yang sangat bisa memicu timbulnya jerawat.
  6. Jangan berlebihan menggunakan kosmetika apalagi di area dagu
  7. Banyak makan sayuran dan buah-buahan juga berpengaruh untuk kesehatan kulit.

Sementara itu jika ingin proses yang cepat cobalah untuk berkonsultasi dengan dokter kulit ya Beauty.

Baca Juga: Bukan Cuma Pakai Skincare, Ini yang Harus Beauty Lakukan agar Bekas Jerawat Hormonal Cepat Hilang, Nomor 2 Penting Banget!

Baca Juga: Siapa Sangka, Munculnya Jerawat Juga Bisa Jadi Tanda Kamu Menderita Diabetes Lho, Beauty! Begini Penjelasannya

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.