Menu

Sering Disangka Bisa Lihat Setan karena Alis Botak, Yuk Simak Cara Alami Menumbuhkan Alis, Beauty Mau Coba?

26 Juni 2023 15:50 WIB
Sering Disangka Bisa Lihat Setan karena Alis Botak, Yuk Simak Cara Alami Menumbuhkan Alis, Beauty Mau Coba?

Wanita sedang menggambar alis.(Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty pernah dengar soal pernyataan seseorang yang memiliki alis botak itu bisa melihat setan, kamu percaya gak?

Eits tapi kita gak bakal kebenaran soal pernyataan itu.

Hal yang akan Herstory bahas adalah bagaimana caranya agar bisa menebalkan alis tebal agar tak disangka bisa lihat setan karena alis botak, Beauty penasaran gak nih caranya?

Fyi nih sebelumnya, kalau Beauty gak tahu, meski dianggap sepele, ternyata alis juga sangat berpengaruh loh terhadap tampilan wajah. Tak heran jika bentuk alis bisa mempercantik penampilan Beauty loh.

Berkaitan dengan itu banyak orang yang berusaha untuk memperindah bentuk indah alisnya, namun cara yang digunakan ada yang berisiko loh, salah satunya mencukur alis sendiri sehingga hasilnya bisa botak atau tak diinginkan.

Maka dari itu, menurut penuturan dr. Riza Marlina dalam diskusi di laman Alodokter, dirinya menyarankan agar pencukuran alis dilakukan oleh seseorang yang ahli dibidangnya ya.

Selain itu, dr. Riza pun memberitahu untuk tak mencukur alis keseluruhan karena bisa berfungsi sebagai penghalang debu. Selain itu, alis yang dicukur tak bisa tumbuh sempurna lagi.

"Cukur alis sebaiknya dilakukan oleh orang yang ahli dibidangnya, jangan mencukur habis alis, karena sebenarnya alis berfungsi sebagai penghalang debu atau air supaya tidak langsung mengenai mata. serta mencukur habis alis bisa menyebabkan alis tidak tumbuh kembali dengan sempurna," tutur dr. Riza dalam diskusi tersebut.

Namun jika Beauty sudah terlanjur memiliki alis yang botak karena dicukur atau memang dari lahir memiliki alis yang tipis, bisa coba tips yang diberikan sang dokter agar alis bisa cepat tumbuh, cus langsung simak aja ya Beauty,

  1. Agar mempercepat pertumbuhan alis, Beauty bisa menggunakan serum alis, sekarang sudah banyak produk yang menawarkan serum alis.
  2. Selain penggunaan serum, Beauty bisa mencoba menggunakan minyak jarak atau minyak kelapa. Cukup dengan mengoleskannya sebelum tidur, jangan lupa untuk pijat dan biarkan semalaman. Bilas keesokan harinya.
  3. Biar pertumbuhannya semakin cepat, Beauty bisa coba konsumsi serum biotin juga ya.
  4. Nah untuk mengatasi kebotakan alis selagi menunggu tumbuh, Beauty bisa gunakan pensil alis untuk membentuknya.

Sementara itu, jika ingin hasil yang instan, Beauty bisa menggunakan jasa salon profesional ya.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan