Menu

Bekas Jerawat Bisa Menimbulkan Flek Hitam Lho Beauty, Yuk Simak Cara Simpel untuk Menyamarkannya!

18 Juli 2023 21:25 WIB
Bekas Jerawat Bisa Menimbulkan Flek Hitam Lho Beauty, Yuk Simak Cara Simpel untuk Menyamarkannya!

Ilustrasi wanita meggunakan skincare. (Pinterest/byrdie.com)

HerStory, Jakarta —

Beauty pasti sering menghadapi wajah berjerawat. Nah setelah sembuh pun, Beauty ternyata masih harus menghadapi bekasnya karena tak bisa langsung hilang.

Bekas jerawat yang menjadi flek hitam perlu berminggu minggu hingga berbulan-bulan untuk bisa menghilangkannya loh Beauty.

Meski begitu tak perlu khawatir karena menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah dalam diskusi di Alodokter menjelaskan jika banyak cara untuk menghilangkannya.

"Bekas jerawat kehitaman bisa diatasi dengan berbagai cara, mulai dari pemberian obat dan produk skincare khusus, hingga terapi seperti peeling kimia, mikrodermabrasi, laser, terapi fotodinamika, dan sebagainya. Untuk mendapat perawatan ini, Anda bisa kunjungi dokter kulit terdekat ya," tulisnya dalam diskusi tersebut.

Meski begitu, selain melakukan perawatan, Beauty pun bisa mencoba beberapa cara simpel ini untuk menyamarkan flek hitam. Yuk cobain!

  1. Pertama biasakan untuk cuci muka 2 kali hari dengan sabun cuci muka yang formulanya ringan ya Beauty.
  2. Rajin melakukan eksfoliasi kulit, cukup 2 kali seminggu ya Beauty. Bahannya bisa menggunakan bahan alami, seperti kulit jeruk, oatmeal, gula, dan madu.
  3. Pastikan selalu memakai sunscreen ketika beraktivitas di bawah terik matahari
  4. Gunakan pelembab agar kulit tak kering
  5. Ketika ada jerawat, jangan pernah untuk memencet dan mengelupasnya
  6. Bantu dari dalam dengan cara konsumsi sayur, buah, dan minum air putih yang cukup
  7. Jangan stres dan biasakan tidur lebih awal.

Semoga informasi ini membantu ya Beauty.

Baca Juga: Hempas Krim Mahal! Ini 5 Bahan Alami yang Tokcer Hilangkan Flek Hitam, Cocok Dicoba Pemula!

Baca Juga: Bukan Cuma Kurangi Flek Hitam, Cussss Simak Manfaat Vitamin E untuk Kecantikan, Ternyata Bisa Bikin...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.