Menu

Jangan Dianggap Sepele! Ternyata Gatal-Gatal Bisa Menandakan Kanker Kelenjar Getah Bening, Yuk Simak 4 Gejala Lainnya!

19 Juli 2023 23:10 WIB
Jangan Dianggap Sepele! Ternyata Gatal-Gatal Bisa Menandakan Kanker Kelenjar Getah Bening, Yuk Simak 4 Gejala Lainnya!

Ilustrasi penderita kanker (Freepik/EditedByHerstory)

HerStory, Jakarta —

Kanker merupakan salah satu penyakit mematikan dan dianggap menakutkan oleh hampir semua orang. Hal ini karena hingga saat ini belum ada obat pasti untuk menyembuhkan kanker tersebut.

Selain itu, kanker sendiri banyak jenisnya, kali ini tim Herstory akan membahas soal kanker kelenjar getah bening atau Limfoma.

Perlu diketahui sebelumnya, kanker kelenjar getah bening itu terjadi karena adanya pertumbuhan sel abnormal di sistem limfatik yang meliputi kelenjar getah bening, limfa, timus, dan sumsum tulang.

Untuk mencegah kematian, Beauty harus tahu keberadaan sel kanker sejak dini, maka dari itu kenali gejalanya sedari awal ya.

Mengutip Siloamhospitals.com, ternyata ada 5 gejala yang menandakan kanker kelenjar getah bening.

1. Pembengkakan Kelenjar Getah Bening

Hal yang paling umum terjadi jika ada kanker maka akan terjadi pembengkakan di sistem limfatik.

Nah sel yang berkembang secara tak normal itu akan membuat kelenjar getah bening jadi membengkak.

Untuk bentuknya sendiri biasanya terlihat bulat, terasa lunak, saat disentuh akan bergerak dan tak sakit.

Meski begitu, benjolan itu bisa sakit jika penderitanya mengonsumsi alkohol. Untuk lokasinya, kamu bisa cek di area selangkangan, bawah ketiak, dan leher.

2. Turun Berat Badan Drastis

Jika sel kankernya sudah ganas, maka penderitanya akan mengalami penurunan berat badan yang drastis karena energi dalam tubuh digunakan untuk memerangi sel dalam kanker tersebut.

3. Demam

Jika adanya kanker kelenjar getah bening dalam tubuh, biasanya mengeluarkan zat kimia yang bikin suhu tubuh jadi meningkat. Maka dari itu penderita kanker ini biasanya berkeringat di malam hari dalam jumlah yang berlebihan.

4. Gatal-Gatal di Kulit

Bagi penderita kanker kelenjar getah bening biasanya akan merasakan gatal gatal di kulit area tubuh organ limfa tersebut.

Hal itu terjadi karena sistem kekebalan tubuh sedang melawan kanker maka reaksinya gatal di bagian tubuh tersebut.

Sistem kekebalan tubuh itu mengeluarkan zat kimia yang akhirnya membuat iritasi di kulit.

5. Sesak Nafas

Selain keempat gejala tersebut, batuk, sesak napas, hingga terasa nyeri di bagian dada pun bisa jadi tanda kamu menderita kanker kelenjar getah bening.

Hal ini karena adanya pembengkakan di area dada sehingga berpotensi menutup area paru paru dan pembuluh darah yang merupakan saluran pernapasan.

Itulah 5 gejala kanker kelenjar getah bening, jangan ragu untuk periksa ke dokter ya Beauty.

Baca Juga: Bisa Jadi Langkah Awal untuk Deteksi Kanker, Kenali Ciri-ciri Kelenjar Getah Bening yang Bermasalah

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan