Menu

Meski Sering Dikira Sama, Ini Lho Beauty Bedanya Peeling dan Eksfoliasi, Kamu Lebih Sering yang Mana?

26 Juli 2023 21:56 WIB
Meski Sering Dikira Sama, Ini Lho Beauty Bedanya Peeling dan Eksfoliasi, Kamu Lebih Sering yang Mana?

Seorang wanita sedang menggunakan oil clear film untuk mengatasi waja berminyak. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Memiliki kulit yang mulus dan sehat tentu dambaan setiap orang. Untuk memiliki kulit yang sehat, tentu perlu proses perawatan untuk mencegah munculnya berbagai masalah.

Tentu ada banyak perawatan kulit yang bisa kamu lakukan, seperti exfoliating dan juga peeling. Meski keduanya sering kali dikira sama, padahal ada perbedaannya lho, Beauty.

Eits, supaya gak salah lagi, berikut HerStory jelaskan perbedaan antara peeling dan exfoliating agar kamu tau perawatan yang pas untuk kulitmu!

1. Peeling

Beauty, peeling merupakan bentuk perawatan wajah untuk mengangkat sel kulit bagian terdalam dan mengganti dengan lapisan kulit baru.

Peeling berfungsi untuk memperbaiki penampilan, keindahan, menyamarkan pori-pori, dan membantu peresapan skincare secara sempurna.

Peeling ini akan memberikan efek pengelupasan pada kulit. Perawatan ini cukup kamu lakukan dua kali dalam satu minggu pada malam hari.

Penggunaan peeling gak pakai kapas, tapi langsung diteteskan pada wajah, lalu usap secara merata dan diamkan selama 10 menit. Lalu, setelah mengering, bisa kamu bilas dengan air bersih, ya.

2. Exfoliasi

Exfoliasi atau Eksfo adalah proses pengangkatan sel kulit mati bagian terluar. Tujuannya untuk menjaga kebersihan kulit wajah supaya gak kusam.

Jenis exfoliasi ini ada dua macam, yaitu chemical exfoliating, biasanya berbentuk toner, dan physical exfoliating seperti scrub.

Exfoliasi bermanfaat untuk mengangkat kotoran dan sisa makeup yang mengendap dalam poripori, membantu meratakan tekstur kulit agar lebih halus, dan membuat wajah lebih cerah.

Biasanya, exfoliasi dilakukan saat malam hari menggunakan kapas sebagai alat bantu membersihkan wajah. Pastikan wajahmu bersih sebelum menggunakan ini dan gak perlu dibilas lagi dengan air setelah menggunakannya.

Baca Juga: Bisa dari Rumah, Ini Lho 3 Kombinasi Bahan Alami yang Bisa Jadi Peeling Wajah, Kotoran di Kulit Auto Terhempas Semua!

Baca Juga: Modal 4 Bahan Dapur, Cusss Intip Tips Eksfoliasi yang Bisa Bersihkan, Cerahkan, dan Lembutkan Wajah, Cukup di Rumah Saja Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.