HerStory, Bekasi —
Laksa merupakan makanan berkuah dengan cita rasa pedas khas Asia Tenggara. Salah satu laksa yang populer adalah laksa Singapura.
Laksa Singapura memiliki tekstur kuah yang kental berasal dari santan dan aneka rempah yang menghasilkan cita rasa yang lezat. Selain lezat, untuk membuatnya juga terbilang mudah.
Melakui akun Instagram pribadinya, artis cantik Shireen Sungkar pun membagikan resep laksa Singapura andalannya. Mau tahu seperti apa? Yuk simak resep laksa Singapura ala Shireen Sungkar berikut ini.
Bahan:
- Haluskan Cabe kering 10 gram
- 4 Sdm Ebi
- 100 gram bawang merah
- 6 Siung bawang putih
- 3 cm lengkuas
- 3 cm Kunyit
- 6 butir Kemiri
- 1 batang sereh
- Cabe merah besar sesuai selera
- 1 sdm terasi bakar
- Minyak goreng secukupnya
Bahan kaldu udang:
- Kepala dan kulit udang
- 1 sdt bawang putih di haluskan
- 1,5 liter air
- Bahan isian kuah laksa Singapore:
- 1 kaleng susu
- 1/2 sdm garam
- 1 sdm gula
- 1 blok kaldu bubuk
- 500 gram udang
- Fish cake
- 8 buah tahu pong
- daun jesum
Bahan Pelengkap isian laksa Singapore:
- Bihun
- Toge
- Telor rebus
- Jeruk nipis
- Bawang Goreng
Cara membuat:
- Tumis bumbu sampai matang. Masukan kaldu udang dan daun kesum.
- Masukkan susu. Campurkan semua isian ke air yang sudah mendidih.
- Diamkan sampai matang. Sambil menunggu, tata toge, telur, juga isian lain di mangkuk.
- Setelah kuah matang, siram ke mangkuk. Beri perasan jeruk nipis agar lebih segar. Juga taburi bawang goreng sesuai selera.
Selamat mencoba, ya.
Baca Juga: Resep Laksa Lemak dengan Lengkap Udang dan Bakso, Creamy Banget Bikin Ngiler! Mau Coba Gak Moms?
Baca Juga: Brand Zaskia Sungkar dan Shi by Shireen Sungkar Pamerkan Koleksi Ramadan 2024 yang Terinspirasi Budaya Islam di Turki, Beauty Tertarik Gak?