Menu

Trik Bikin Anak Gak Kecanduan Main Gadget ala Rachel Vennya, Jangan Dilarang, Tapi Lakukan Hal Ini: Gak Mudah Emang Ngejalaninnya!

30 Juli 2023 08:35 WIB
Trik Bikin Anak Gak Kecanduan Main Gadget ala Rachel Vennya, Jangan Dilarang, Tapi Lakukan Hal Ini: Gak Mudah Emang Ngejalaninnya!

Rachel Vennya bersama kedua anaknya Chava dan Xabiru. (Instagram/@rachelvennya)

HerStory, Jakarta —

Anak yang kecanduan bermain gadget sepanjang hari memang selalu jadi PR yang sulit untuk para orangtua.

Bagaimana tidak, biasanya, anak yang sudah kecanduan gadget itu akan malas-malasan untuk melakukan aktivitas lainnya, entah makan, belajar, atau bermain langsung dengan teman-temannya.

Si kecil yang sudah kecanduan gadget pun fokus utamanya akan pada ponsel, jika hal itu tak ada, maka bisa dipastikan anak jadi tantrum yang membuat Moms pastinya kelimpungan.

Nah ternyata, kecanduan gadget itu bisa loh dicegah dan diatasi.

Selebgram Rachel Vennya yang memiliki dua anak, Xabiru dan Chava pun memiliki trik sendiri agar anaknya tahu batasan soal penggunaan gadget.

Mantan Istri dari Niko Al-Hakim itu mengaku jika dirinya tak melarang sepenuhnya untuk Xabiru dan Chava bermain gadget, namun dirinya memiliki trik sendiri agar anak-anaknya tak kecanduan.

Trik itu berawal ketika seorang netizen bertanya kepada sang Selebgram soal cara mengatasi anak yang sering bermain HP terus menerus hingga membuatnya pusing.

"Cara anak gak mainan gadget gimana Buna, pusing aku anak main hp mulu," tanya netizen dikutip dari Instagram Story Rachel Vennya, Sabtu (29/7/2023).

Nah, ibu dua orang anak itu pun memberikan tips yang dirinya gunakan untuk kedua anaknya.

Rachel Vennya pun mengaku jika dirinya tak sepenuhnya membatasi karena di dunia dengan kemajuan teknologi yang pesat ini pun, anak-anaknya perlu bermain gadget.

"Yuyur (jujur) aku bukan orangtua yang No Gadget at All, karena buatku zaman udah canggih dan mereka perlu belajar gadget," tulis Rachel Vennya  menjawab pertanyaan netizen tersebut.

Nah, untuk caranya sendiri Rachel Vennya menyebut sebagai orangtua harus bisa mengontrolnya, mulai dari biji peraturan ketika anak ingin bermain gadget harus izin, jika melanggar maka harus ada hukuman.

Baca Juga: Rachel Vennya Murka Pulang ke Rumah Lama Tengok Kondisi Kucing Peliharaan Okin Kurus Kering Mengenaskan: Jujur Muak Banget!

Baca Juga: Sama Seperti Rachel Vennya, Maharani Kemala Ternyata Pernah Diperlakukan 'Tak Baik' Oleh Staf Sebuah Club di Bali!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.