Ilustrasi mata cekung (Freepik/Stockking)
Salah satu hal yang sering menjadi keluhan banyak orang terutama wanita adalah kantong mata yang hitam. Kamu tahu gak sih Beauty ternyata munculnya mata panda bisa jadi karena sering begadang dan tak menjaga kesehatan kulit dan tubuhmu dengan baik lho!
Kantong mata yang menghitam tentu akan membuat kurangnya rasa percaya diri terhadap penampilan karena akan membuat wajah lebih kusam dan lebih tua dari sebelumnya. Kondisi ini biasanya muncul disertai mata yang sembap. Namun kantong mata yang menghitam taklah berbahaya.
Dikutip dari beberapa sumber pada Selasa (1/8/2023), inilah cara mengurangi kantong mata yang menghitam.
Salah satu cara menghilangkan kantong mata yang hitam adalah dengan menghindari alkohol. Alkohol mengandung senyawa yang dapat membuat kamu dehidrasi ringan yang dapat membuat kantong mata semakin hitam dan sulit dihilangkan. Untuk itu, menghindari alkohol juga rokok penting dilakukan agar meminimalisir penghitaman di area tersebut.
Selanjutnya adalah dengan mencukupi waktu tidur. Faktanya, sebagian besar remaja atau orang dewasa yang sudah memiliki kantong mata hitam dikarenakan begadang dan sulit tidur ketika malam hari. Hal ini mengharuskan kamu untuk belajar memperbaiki jam tidur.
Selanjutnya dengan mengompres menggunakan air dingin. Cara ini dapat membuat aliran pembuluh darah mengecil. Pembuluh darah yang lebar dapat membuat area tersebut menjadi hitam. Caranya cukup dengan membungkus es batu dengan kain bersih kemudian rendam dengan air dingin lalu tempatkan di kulit sekitar area yang menggelap selama 15-20 menit.
Salah satu cara menghilangkan kantong yang menghitam selanjutnya adalah dengan menggunakan krim. Juga dapat berperan penting untuk mengurangi kerutan dan menyamarkan area yang hitam. Gunakan krim secara rutin akan membuat kamu lebih segar dan terlihat lebih cerah.
Selain itu, cara yang bisa dilakukan adalah dengan menggunakan kompresan teh celup. Kandungan senyawa yang ada pada teh hijau maupun hitam dapat membantu mencerahkan kulit. Kandungan kafein dan antioksidan di dalam teh akan membuat kantong mata menjadi segar kembali. Caranya hanya dengan mengompres selama 15-20 menit dengan teh basah yang didinginkan di dalam kulkas.
Gel lidah buaya memiliki antioksidan dan antiradang untuk mengurangi warna gelap dan pembengkakan. Sehingga dapat membuat area itu lebih cerah dan kembali normal.
Nah, yang terakhir adalah dengan meninggikan posisi kepala saat tidur. Biasakan tidur dengan menggunakan bantal lebih tinggi untuk mengurangi pembengkakan akibat penumpukan cairan yang dapat menyebabkan area mata menjadi gelap.
Semoga bermanfaat dan membantu mata pandamu ya Beauty!
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.