Menu

Sering Makan dan Minum Sambil Berdiri? Ini Lho Bahaya yang Mengintai, Ih Ngeri!

11 Agustus 2023 09:20 WIB
Sering Makan dan Minum Sambil Berdiri? Ini Lho Bahaya yang Mengintai, Ih Ngeri!

Ilustrasi makan sebelum berolahraga. (Pinterst/Freepik)

HerStory, Bekasi —

Pada sejumlah keadaan, seseorang mau nggak mau harus makan atau minum sambil berdiri, misalnya saat menghadiri acara yang kursinya terbatas. 

Meski terlihat lebih efiisien untuk dilakukan, tetapi makan dan minum sambil berdiri punya dampak buruk yang mungkin terjadi kalau sering melakukan kebiasaan ini, lho. 

Dikutip dari Alodokter, berikut dampak yang mungkin terjadi akibat sering makan-minum sambil berdiri.

1. Gangguan sistem pencernaan

Kerja sistem pencernaan di dalam tubuh dipengaruhi oleh posisi tubuh ketika makan. Makan sambil berdiri dapat membuat lambung mengosongkan isi perut terlalu cepat. Hal itu membuat lambung tidak punya waktu banyak untuk memecah zat-zat dalam makanan, sehingga nutrisi yang dicerna dan diserap oleh usus menjadi tidak maksimal.

2. Perut kembung

Makanan atau minuman yang tidak tercerna dan terserap dengan baik oleh usus bisa membuat perut menjadi kembung. Perut kembung dapat menimbulkan rasa nyeri, tidak nyaman, dan bisa membuat perut terlihat membesar.

Selain itu, makan atau minum sambil berdiri cenderung membuat seseorang untuk menelan lebih cepat. Hal ini bisa membuat udara yang masuk ke dalam sistem pencernaan terlalu banyak dan mengakibatkan perut menjadi kembung.

3. Makan berlebihan

Saat makan sambil berdiri, pengosongan lambung terjadi lebih cepat. Akibatnya, lambung bisa menampung lebih banyak makanan selama makan. Ditambah lagi, makan sambil berdiri cenderung jadi makan lebih cepat.

Saat makan lebih cepat dari biasanya, hormon yang bekerja mengirimkan sinyal kenyang ke otak jadi tidak memiliki waktu untuk bekerja. Umumnya, saat sinyal tersebut akhirnya muncul, tubuh sudah terlanjur makan terlalu banyak.

4. Tersedak

Makan dan minum dalam keadaan berdiri, terlebih bila tergesa-gesa, juga rentan tersedak. Meski nampak sederhana, tapi tersedak dapat menimbulkan komplikasi yang bisa mengancam nyawa.

Bagi penderita GERD, risiko naiknya asam lambung ke kerongkongan akan lebih kecil jika pengosongan lambung berlangsung lebih 

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Cherryn Lagustya