Blank Canvas, brand fashion yang menjadikan plain tees (t-shirt polos) resmi diluncurkan di Newsroom (Iffah/HerStory)
Belakangan kaos polos menjadi populer di kalangan anak muda. Pasalnya, kaos polos lebih mudah di-mix and match, terlebih dalam pemilihan aksesoris yang akan dipakai.
Melihat hal tersebut, Blank Canvas, brand fashion yang menjadikan plain tees (t-shirt polos) sebagai produk esensialnya resmi meluncurkan produk menawarkan kenyamanan yang konsisten di keseharian pemiliknya.
Mengusung sudut pandang plain tees, layaknya sebuah ‘kanvas kosong’ yang menjadi media untuk mengekspresikan kreativitas, Blank Canvas ingin pemiliknya bebas berekspresi sesuai keunikannya sendiri
Di mana Blank Canvas hadir melalui proses quality control saksama, pemilihan bahan yang teliti, kestabilan ukuran serta masa pemakaian tees yang panjang demi terciptanya kaos polos yang nyaman.
Dijelaskan Dede Hamzah, Founder dan Creative Director Blank Canvas, “Berawal dari pengalaman pribadi yang sering terlibat dalam beragam aktivitas outdoor, saya menginginkan pakaian yang simple, nyaman tapi juga memiliki fondasi gaya yang solid dan netral yang dapat disesuaikan secara fleksibel," ungkapnya dalam media brief beberapa waktu lalu.
"Plain tees jadi favorit, karena kesederhanaannya justru memberi ruang untuk bisa mengekspresikan kreativitas dan menambahkan sentuhan pribadi seperti aksesori, desain khusus, atau ansambel pakaian imajinatif," sambung Dede.
Blank Canvas menggunakan bahan kain tees pilihan dengan gramasi 200-230gsm yang nyaman digunakan dan sesuai dengan cuaca di Indonesia. Untuk menghasilkan kain yang lembut, bahannya melalui proses washed.
Setiap plain tees Blank Canvas lebih lembut dan bisa langsung dipakai setelah pembelian, serta konsisten di setiap ukuran pada setiap seri yang diproduksi.
Di kesempatan yang sama, Blank Canvas memilih 5 individu sebagai ‘People On Canvas’, yang mewakili berbagai aspek kehidupan dan pekerjaan. Antara lain Angga Nggok (CEO Podkesmas Asia), Hadi Ismanto (Lifestyle Media), Remon Nessa (Rapper), Medhina Indra (F&B Director Lawless Burgerbar) dan Randi Emon (Creative Entrepreneur).
Kelimanya memiliki value dan karya yang dipercaya Blank Canvas mampu mengisi sebuah kanvas kosong menjadi lebih berharga, unik dan mampu memberikan makna. Lewat komunikasi, musik, gaya hidup, kuliner dan kreativitas yang diciptakan kelimanya menjadi contoh kreativitas di sebuah kanvas kosong.
detailnya ada di halaman berikut ya!
Blank Canvas percaya bahwa plain tees mampu menjadi pijakan, sebagai titik awal yang berikan kesempatan untuk mengekspresikan identitas pemakainya.
Angga Nggok, salah satu People On Canvas menyampaikan, “Plain tees jadi signature style yang mampu menjadikan pemakainya tampil rapi dan sleek, tapi juga beri kesempatan lebih banyak bagi penciptaan kreativitas. Saya sendiri punya gaya pribadi, yang semakin kuat ketika menggunakan plain tees Blank Canvas saat bekerja maupun di komunitas dan pertemanan. Terlebih dengan kualitas yang diusung Blank Canvas menjadikannya sangat nyaman untuk jadi saksi momentum peristiwa sehari-hari yang familiar," ungkapnya di kempatan yang sama.
Ditambahkan Medhina Indra Purwadi, F&B Director Lawless Burger Jakarta,"gak banyak brand lokal yang mau dan berani mengambil keputusan untuk memikirkan kenyamanan. Salut untuk Blank Canvas yang percaya bahwa plain tees lokal punya kesempatan untuk bisa stand out melalui pemilihan bahan terbaik demi kenyamanan pemiliknya.”
Blank Canvas hadir dengan pilihan warna black, broken white, dusty pink, baby blue, lime green, saffron, navy, signature grey, signature green, dan edisi terbaru warna downtown brown dan symphonic sunset. Ada juga artikel sandwash; navy sandwash, lite green sandwash, dan black sandwash.
Hingga artikel heavyweight pocket: white heavyweight pocket, cream heavyweight pocket, black heavyweight pocket. Seluruh pilihan warna bisa didapatkan melalui pembelian di e-commerce Tokopedia dengan range harga Rp. 195.000 hingga Rp. 245.000,-.
“Blank Canvas akan terus berjalan mengisi kanvas kosongnya dengan kolaborasi dan kerjasama dengan bermacam komunitas dan individu kreatif, mengembangkan produk Blank Canvas agar ciri khasnya semakin kuat dan memperluas jaringan lebih luas di Indonesia,” tutup Dede Hamzah.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.