Menu

Ngeri! Polusi Udara Picu Penyakit Jantung hingga Kanker Paru-paru, Tiati ya Beauty!

16 Agustus 2023 14:45 WIB
Ngeri! Polusi Udara Picu Penyakit Jantung hingga Kanker Paru-paru, Tiati ya Beauty!

Ilustrasi kanker paru-paru (Freepik/brgfx)

HerStory, Jakarta —

Beauty, polusi udara bisa berdampak buruk pada kesehatan, salah satunya kesehatan paru-paru. Bahkan, jika terpapar polusi udara dalam jangka panjang bisa menyebabkan sakit jantung.

Dijelaskan oleh dokter spesialis paru Prof Dr dr. Agus Dwi Susanto, SpP(K), seseorang yang terpapar polusi udara dalam jangka panjang bisa menyebabkan penyakit kardiovaskular.

"Partikel polutan, ketika pm masuk ke alveoli, dia akan segera masuk ke pembuluh darah. Situasi ini menyebabkan terjadinya inflamasi sistemik dan sistemik oksdatif stress yang berakhir pada gangguan jantung," jelas dr Agus.

PaparanĀ polusiĀ udara, partikulat meter (Pm) 2.5 meningkatkan stres oksidatif dan inflamasi di pembuluh darah. Di mana inflamasi membentuk plak, disfungsi pembuluh darah, ateroskleorosis hingga iskemia miokard.

"Di Amerika Serikat, setiap kenaikan 10 ug/m polutan partikhlat meter (PM) 2.5, ada kenaikan 1,28 persen pasien yang berusai 65 tahun masuk rumah sakit akibat serangan jantung," ungkap dr Agus.

Ditambahkan oleh dr. Agus, dari 6,7 juta kematian prematur akibat polusi udara, sebanyak 37 persen karena penyakit jantung iskemia atau koroner.

Selain itu, polusi udara juga bisa memicu munculnya kanker paru-paru. "Kira-kira 3 sampai 5 persen kanker paru-paru di seluruh dunia ini ada hubungannya dengan polutan," sambung dr Agus.

Pasalnya, kanker paru disebabkan oleh partikulat meter (PM)dari polutan. Saat polutan terhirup, maka bisa menyebabkan seseorang mengalami peradangan, oxidatif stress dan toksisitas langsung.

"Polutan terhirup, sel tumor bisa tumbuh karena sensitisasi polutan, melalui beberapa mekanisme," tutup dr Agus.

Baca Juga: Gak Takut Polusi, Ini 4 Rekomendasi Masker Wajah Hempas Kusam dan Bikin Kulit Segar, Cuss Langsung Coba!

Baca Juga: Lawan Polusi Udara, Ini Tips Pilih Air Purifier Terbaik untuk Ciptakan Udara Bersih di Rumah, Moms Wajib Tahu!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.