Menu

Mau Kulit Lembab dan Halus? Yuk Intip Tips Cegah Kulit Kering Menurut Pakar, Jangan Lupa Terapkan Ya!

17 Agustus 2023 14:00 WIB
Mau Kulit Lembab dan Halus? Yuk Intip Tips Cegah Kulit Kering Menurut Pakar, Jangan Lupa Terapkan Ya!

Ilustrasi seorang wanita sedang melihat kondisi kulitnya yang kering. (Freepik/oleshkoart)

HerStory, Jakarta —

Kondisi cuaca yang tak menentu seperti saat ini bisa menyebabkan munculnya berbagai masalah pada kulit. Mungkin banyak di antara kita yang sering mengalami kulit kering.

Berbagai faktor bisa menjadi penyebab kulit kering hingga mengelupas. Misalnya perubahan cuaca ekstrem, tidak cocok pada sebuah perawatan, hingga tubuh kurang terhidrasi. 

Sehingga, berbagai cara dilakukan guna mengembalikan lagi kelembapan kulit. Untuk itu, ada cara menghilangkan kulit kering dan mengelupas sesuai anjuran dokter bisa kita terapkan sehari-hari. 

Menurut Dokter Estetika, dr. Abelina Dini Fitria, Dpl. AAAM, MM, MARS, menggunakan moisturizer adalah langkah utama yang tepat untuk menghilangkan kulit kering dan mengelupas. 

"Pakai moisturizer yang ringan, banyakin seperti hyaluronic acid, gliserin, pelembap yang ringan banget yang gel yang mendinginkan terus ada bahan-bahan yang menenangkan," jelas dr. Abelina dalam media brief beberapa waktu lalu.

Dr. Abeline juga menambahkan, sangat baik memilih bahan dasar moisturizer yang mengandung chamomile ketika mengalami kulit kering. 

"Contohnya seperti chamomile, atau green tea atau aloevera. yang paling populer itu aloevera atau lidah buaya," tambah dr. Abelina.

Selain menggunakan skincare yang sudah disebutkan tadi, dr. Abelina juga mengatakan jika menghidrasi tubuh dengan cukup juga menjadi salah satu faktor yang sangat menentukan.

"Tubuh kurang terhidrasi ngaruh banget jadi kusam (kulitnya), kulit kering yang bukan tipe kulit kering tapi kering karena dehidrasi, itu kulitnya jadinya gelap.

Kalau keluhan kulit kita kusam, belum tentu butuh bahan pencerah, bisa saja hanya butuh pelembap (cukup terhidrasi) dan bisa langsung cerah," tutup dr. Abelina.

Baca Juga: 20 Rekomendasi Pelembap untuk Kulit Kering, Beauty Wajib Tahu Nih Biar Kulit Making Glowing dan Sehat

Baca Juga: Gak Bikin Kering, Ini 3 Rekomedasi Toner untuk Kulit Kering Kerontang Agar Lebih Sehat dan Lembap, Cuss Langsung Coba Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Nailul Iffah