Menu

Ternyata Ini Biang Kerok yang Bikin Ketiak Bau, Begini Cara Mengatasinya Beauty!

18 Agustus 2023 13:30 WIB
Ternyata Ini Biang Kerok yang Bikin Ketiak Bau, Begini Cara Mengatasinya Beauty!

Wanita dengan bau ketiak. (Pinterest/Freepik)

HerStory, Jakarta —

Bau ketiak merupakan permasalahan besar untuk beberapa wanita, kamu termasuk Beauty?

Usut punya usut, menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter, ternyata bau ketika itu sangat berkaitan dengan infeksi bakteri di sekitar kulit ketiak dan kelenjar keringatnya.

"Kondisi ini bisa juga diperparah oleh fluktuasi hormonal, pola diet, pengaruh obat, stres, dan beragam gangguan medis," ujar dr. Nadia.

Beauty bisa atas bau ketika salah satunya menggunakan deodorant anti perspirant, tapi juga harus non iritatif dan hipoalergenik untuk kamu yang kulitnya mudah iritasi.

Selain pakai deodorant, kamu bisa ikuti tips dari dr. Nadia agar bau ketika perlahan-lahan bisa diatasi,

  1. Mandi yang rutin, setidaknya 2 kali sehari atau bisa lebih jika berkeringat. Untuk sabunnya gunakan sabun antibakteri
  2. Setelah mandi, pastikan kulit kering terlebih dahulu sebelum menggunakan pakaian.
  3. Gunakan pakaian yang bahannya mudah menyerap, selain itu pastikan kamu sering ganti baju.
  4. Hindari bertukar pakaian dan alat mandi dengan orang lain.
  5. Sementara itu, jika bulu ketiak sudah panjang, coba pendekkan secara berkala.
  6. Hindari konsumsi makanan yang mengandung bawang dan kafein, jauhi rokok dan alkohol
  7. Tidak sembarangan konsumsi obat dan herbal tanpa anjuran dokter
  8. Jangan stres
  9. Sirkulasi udara di rumah pun harus diperhatikan.

Itulah informasi seputar bau ketika, semoga bermanfaat ya Beauty!

Baca Juga: Tanpa Deodoran! Hempas Bau Ketiak Pakai 4 Cara Alami Ini, Aman dan Bisa Dilakukan Tiap Hari Beauty

Baca Juga: Bau Ketiak Bikin Minder? Ramuan Kemangi Jadi Solusinya, Gini Loh Cara Bikinnya Beauty...

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.