Menu

Resep Cumi Saus Padang ala Restoran, Dijamin Langsung Ludes Saking Enaknya!

18 Agustus 2023 16:00 WIB
Resep Cumi Saus Padang ala Restoran, Dijamin Langsung Ludes Saking Enaknya!

Resep Cumi Saus Padang (Instagram/gudangresep_dapur)

HerStory, Bekasi —

Cumi menjadi salah satu seafood yang banyak disukai orang. Selain enak, cumi juga sumber protein yang baik bagi tubuh. 

Ada banyak olahan cumi yang lezat dan simpel, salah satunya cumi saus padang. Cumi saus padang ini cocok disajikan sebagai menu makan malam bersama keluarga. Untuk membuatnya juga mudah, dikutip dari laman Endeus.tv, berikut resep cumi saus padang.

Bahan:

  • 1 kg cumi-cumi segar, bersihkan, potong 2 cm
  • 1 buah jeruk nipis, ambil airnya
  • ½ sdt garam
  • 4 sdm minyak goreng
  • 1 buah bawang bombai, iris 1 cm
  • 3 lembar daun jeruk
  • 2 cm jahe, memarkan
  • 2 batang serai, memarkan
  • 5 sdm saus cabai botolan
  • 2 sdm saus tomat
  • 1 sdm saus kecap inggris
  • 1 sdm saus tiram
  • 150 ml air
  • 1 sdt garam
  • 1 sdt gula pasir
  • 1 sdt tepung maizena, larutkan dengan sedikit air

Bumbu, Haluskan:

  • 7 siung bawang merah
  • 5 siung bawang putih
  • 5 buah cabai merah keriting
  • 3 buah cabai merah besar
  • 5 buah cabai rawit merah
  • 3 sdm minyak goreng

Cara Membuat:

  1. Aduk rata potongan cumi-cumi dengan air jeruk nipis, baking soda, dan garam. Diamkan selama 15 menit. Tiriskan.
  2. Panaskan minyak tumis bumbu halus, daun jeruk, jahe, dan serai hingga harum. Tambahkan bawang bombai, aduk rata.
  3. Masukkan cumi, aduk hingga berubah warna. Tambahkan saus cabai, tomat, kecap inggris, saus tiram, air, garam, gula pasir. Masak hingga matang.
  4. Masukkan larutan tepung maizena, aduk hingga mengental. Angkat, sajikan segera.

Selamat mencoba ya, Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan