Menu

Moms Merapat! Simak 6 Tips Menjaga Kesehatan Anak saat Kualitas Udara Memburuk, Salah Satunya Cukupi...

23 Agustus 2023 05:30 WIB
Moms Merapat! Simak 6 Tips Menjaga Kesehatan Anak saat Kualitas Udara Memburuk, Salah Satunya Cukupi...

Ilustrasi anak makan pisang (Shutterstock/Edited by HerStory)

HerStory, Bekasi —

Kualitas udara yang buruk tentu dapat berdampak negatif pada kesehatan anak. Sebab itu, penting untuk menjaga kesehatan anak saat kualitas udara memburuk. 

Paparan polusi udara yang tercemar bisa terkena langsung pada tubuh. Paparan polutan saat beraktivitas di luar ruangan juga tentunya bisa memicu risiko, baik dalam jangka panjang maupun pendek.

Dikutip dari beberapa sumber, berikut tips menjaga kesehatan anak saat kualitas udara memburuk.

1. Kurangi kegiatan yang tidak perlu

Tips menjaga kesehatan anak saat kualitas udara memburuk yang pertama adalah mengurangi kegiatan yang tidak perlu dilakukan. Batasi aktivitas luar ruangan anak yang tidak perlu selama kualitas udara belum juga membaik.

Lakukan kegiatan bermanfaat di dalam rumah sembari terus memantau kualitas udara sekitar, yang bisa berubah-ubah setiap waktu.

2. Memakai masker

Tips menjaga kesehatan anak saat kualitas udara memburuk selanjutnya adalah memakai masker. Hal ini dilakukan saat anak akan keluar untuk melindungu pernapasannya.

Masker yang digunakan bisa masker medis maupun non-medis yang cukup bermanfaat jika pemakaiannya benar. Namun jika kualitas udara benar-benar sangat buruk, orang tua disarankan untuk menggunakan masker berjenis n95, kn95 atau kf94.

3. Air purifier

Tips menjaga kesehatan anak saat kualitas udara memburuk selanjutnya adalah dengan memanfaatkan air purifier. ALat ini bisa membantu meningkatkan kualitas udara di dalam ruang.

Letakkan air purifier di ruangan yang kerap digunakan anak seperti kamar tidur atau ruang belajar.

4. Lengkapi imunisasi anak

Saat kualitas udara memburuk, imun anak biasanya akan menurun. Hal ini bisa menyebabkan anak mudah sakit dan lemas. Dengan hal ini maka anak membutuhkan imunisasi yang cukup.

Kosnsultasikan dengan dokter untuk mengetahui kebutuhan imunisasi anak dan lengkapi jadwalnya. Tanyakan pula kebutuhan lain jika anak memiliki kerentangan tersendiri.

5. Cukupi nutrisi anak

Tips menjaga kesehatan anak saat kualitas udara memburuk selanjutnya adalah dengan mencukupi nutrisi pada anak. Berikan asupan makanan penuh nutrisi untuk membangun imunitas anak di situasi tidak ideal ini.

Orang tua sebaiknya menyediakan makanan serat karbohidrat, protein, lemak, vitamin dan mineral. Konsumsi makanan yang sehat membuat anak tidak gampang sakit.

6. Cuci hidung

Tips menjaga kesehatan anak saat kualitas udara memburuk yang terakhir adalah mencuci hidung anak. Studi menunjukkan cuci hidung sangat mengurangi risiko ISPA pada anak.

Para orang tua bisa rutin mencuci hidung anak dengan cairan Nacl 0.9 persen agar terhindar dari masalah pernapasan akibat polusi udara.

Demikian penjelasan mengenai tips menjaga kesehatan anak saat kualitas udara memburuk.

Baca Juga: Nutrisi Tetap Optimal, Ini 3 Cara Mudah Pilih Camilan Sehat untuk Anak! Moms Sudah Tahu Belum?

Baca Juga: Tips Jadikan Anak Pemenang ala Nutrilion Royal dan Nikita Willy: Berikan Semua yang Terbaik untuk Anak!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Akurat

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Akurat. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Cherryn Lagustya

Artikel Pilihan