Menu

Jangan Tinggalkan Masker Moms! Ini 5 Penyakit Serius Akibat Terpapar Polusi Udara, Ngeri...

23 Agustus 2023 13:15 WIB
Jangan Tinggalkan Masker Moms! Ini 5 Penyakit Serius Akibat Terpapar Polusi Udara, Ngeri...

Ilustrasi polusi udara yang semakin parah di DKI Jakarta. (HerStory/Wafi)

HerStory, Jakarta —

Polusi udara di Jakarta saat ini semakin memburuk. Jika tidak diantisipasi dengan baik, maka dengan mudah Moms akan terserang berbagai penyakit pernapasan, mulai dari penurunan fungsi paru, asma, PPOK, hingga kanker paru-paru.

Ya, polusi udara merupakan masalah yang besar untuk kesehatan manusia dan lingkungan. Nah, berikut ini beberapa dampak polusi udara terhadap kesehatan manusai yang telah dirangkum oleh HerStoty, Rabu (23/8/2023), antara lain:

1. Infeksi saluran pernapasan akut (ISPA)

ISPA adalah infeksi di saluran pernapasan yang menimbulkan gejala batuk, pilek, disertai dengan demam. ISPA sangat mudah menular dan dapat dialami oleh siapa saja Moms. Nah, salah satu penyebab ISPA adalah polusi udara.

2. Asma

Ini adalah jenis penyakit yang panjang atau kronis pada saluran pernapasan yang ditandai dengan peradangan dan penyempitan saluran napas yang menimbulkan sesak atau sulit bernapas.

Penderita asma biasanya lebih sensitif dibandingkan orang lain yang tidak hidup dengan kondisi tersebut.

3. Paru-paru basah atau pneumonia

Ini adalah openyakit akibat infeksi yang memicu inflamasi pada kantong-kantong udara. Kondisi ini bisa disebabkan oleh serangan (infeksi) virus, jamur, atau bakteri terhadap sistem pernapasan Moms.

4. Bronkopneumonia

Bronkopneumonia ditandai dengan peradangan yang menyerang saluran udara. Oleh sebab itu, seseorang yang mengidap penyakit ini akan merasa sulit bernapasa atau sesak napas. Sebab, paru-paru mereka tidak mendapatkan suplai udara yang cukup.

Kondisi ini disebabkan oleh tubuh yang terpapar bakteri, virus, atau jamur. Namun, dalam banyak kasus, bronkopneumonia paling sering disebabkan oleh infeksi bakteri yang masuk ke dalam paru-paru melalui udara.

5. Serangan jantung

Sebuah penleitian baru mengindikasikan bahwa menghirup udara yang terdiri dari polutan berbahaya bisa menyebabkan aterosklerosis. Yaitu kondisi penyempitan pembukuh darah yang disebabkan oleh penumpukan plak di dinding pembuluh darah.

Seiring waktu, penumpukan plak di dalam dinding pembuluh darah tersebut akan mengentalkan arteri yang membatasi aliran darah, nutrisi, dan oksigen ke seluruh tubuh. Kondis ini juga memicu serangan jantung Moms.

Itulah beberapa penyakit serius yang bisa terjadi akibat sering terpapar polusi udara. Untuk itu, di tengah maraknya polusi udadar di wilayah Jabodetabek, sebaiknya terus gunakan masker untuk menjaga sistem pernapasan. Semoga informasi ini bermanfaat ya Moms!

Baca Juga: Tips Cegah Dampak Buruk dari Polusi Udara, Moms Harus Lakukan 4 Hal Ini, Salah Satunya Bersih-bersih Rumah!

Baca Juga: Duh... Bahaya Banget! Ini 4 Penyakit yang Bisa Disebabkan Polusi Udara, Salah Satunya Kanker Paru-paru

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan