Ilustrasi perkotaan dengan polusi udara (Freepik/Edited by HerStory)
Moms, kualitas udara di wilaayah Jakarta dan sekitarnya kian memburuk. Ini tentu akan berdampak negatif terhadap kesehatan paru-paru. Sebab, menghirup polutan udara dapat mengiritasi saluran pernpasan dan bisa menyebabkan sesak napas, batuk, hingga bronkitis.
Namun, ada banyak cara untuk melakukan pembersihan paru-paru Moms, termasuk mengubah gaya hidup dan olahraga secara teratur. Selain itu, berikut ini beberapa cara alami yang efektif untuk membersihkan paru-paru, seperti dikutip dari laman Healthline, Rabu (23/8/2023).
Kamu bisa meningkatkan kualitas udara di rumah dengan menggunakan air purifier. Belilah pembersih udara yang bisa ditempatkan di masing-masing ruangan.
Sebagian orang mungkin akan berpikir bahwa pengharum ruangan seperti lilin aroma terapi atau pengharus ruangan otomatis akan membuat rumah segar. Sayangnya, hal tersebut justru sebaliknya karena wewangian tersebut seringkali mengandung bahan kimia.
Nah, bahan kimia tersebut berbahaya karena dapat mengiritasi paru-parumu Moms.
Jauhi pembakaran samoah, kayu, atau jenis asap lainnya Moms. Sebab, hal ini juga memberikan dampak buruk untuk kesehatan paru-paru karena polusi yang ditimbulkan.
Latihan pernapasan tertentu bisa meningkatkan fungsi paru-paru, terutama bagi individu yang sata ini merokok. Ada juga alat yang bisa membantu melatih pernapasan, seperti spirometer.
Perangkat semacam ini sering digunakan setelah operasi untuk membantu proses pemulihan.
Untuk menjaga kesehaan paru-paru, kamu juga bisa memilih pola makan yang rendaj karbohidrat dan tinggi lemak sehat Moms. Sebab, proses metabolisme karbohidrat menghasilkan lebih banyak karbondioksida dan menggunakan lebih banyak oksigen ketimbang metabolisme lemak.
Itulah beberapa cara alami yang bisa Moms lakukan untuk membersihkan paru-paru. Jangan dianggap enteng ya Moms sebab paru-paru adalah organ vital yang sangat penting dijaga kesehatannya.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.