Menu

Bukan Cuma Sakit Jantung, Sakit Dada dan Sesak Napas Bisa Terjadi karena 4 Hal Ini Beauty, Waspada Ya!

25 Agustus 2023 19:20 WIB
Bukan Cuma Sakit Jantung, Sakit Dada dan Sesak Napas Bisa Terjadi karena 4 Hal Ini Beauty, Waspada Ya!

Ilustrasi sesak napas. (Freepik/KamranAydinov)

HerStory, Jakarta —

Moms apakah kamu sering merasakan sakit dada dan berujung sesak napas? Biasanya masalah tersebut itu sering dikaitkan dengan sakit jantung. Tapi ternyata menurut dr. Riza Marlina di  laman Alodokter, sakit dan sesak napas bisa disebabkan oleh beberapa hal, bukan hanya penyakit jantung.

Untuk Beauty yang ingin tahu penyebabnya, kepoin yuk informasi berikut ini

1. Penyakit jantung

Seperti apa yang di awal dituliskan jika sakit dada dan sesak napas itu erat kaitannya dengan sakit jantung. Salah satu penyakit jantung yang membuat penderitanya sesak napas adalah penyakit jantung koroner

2. Penyakit paru

Selain penyakit jantung, ternyata penyakit yang menggerogoti paru-paru pun bisa menyebabkan penderitanya sesak napas.

3. Penyakit Asam Lambung atau GERD

Untuk Moms yang menderita maag, biasanya ketika asam lambung ke atas kerongkongan, maka akan terjadi sensasi panas di dada hingga sesak napas.

4. Gangguan kecemasan

Seseorang yang mengalami gangguan kecemasan akan merasakan sesak napas ketika serangan panik tersebut kambuh.

Nah, jika sesak napas yang terjadi karena GERD, maka Beauty bisa langsung konsumsi obat lambung dan hindari konsumsi minuman kafein, hindari tidur setelah makan, hingga kelola stres.

Jika hal tersebut sudah diatasi tapi masih sesak napas, sebaiknya Moms segera periksa ke dokter ya Moms. 

Baca Juga: Bukan Gejala Batuk, Inilah 3 Penyakit yang Bisa Menyerang Beauty Jika Batuk Disertai Sesak Napas, Tiati Penyakit Jantung!

Baca Juga: Rekomendasi 5 Teh Herbal untuk Penderita ISPA, Ampuh Redakan Sesak Napas!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.