Olahraga untuk penderita asam lambung (Freepik.com/dian.grytsku)
Semakin bertambahnya usia, metabolisme tubuh kian menurun. Jika metabolisme sudah buruk maka tubuh lebih mudah terserang penyakit.
Oleh sebab itu, penting untuk menjaga pola makan dan aktivitas, terutama sebelum memasuki usia 30 tahun. Sebab, saat menginjak usia tersebut, metabolisbe mengalami perubahan yang signifikan.
Nah, biar gak gampang sakit dan tubuh tetap sehat, berikut ini tips meningkatkan metabolisme di usia 30 tahun, sebagaimana sudah HerStory kutip dari Food NDTV, Rabu (30/8/2023).
Seiring bertambahnya usia, massa otot secara alami menurun, yang dapat memperlambat metabolisme. Karena itu, penting untuk melakukan latihan kekuatan secara teratur untuk membantu menangkal efek ini.
Fokus pada latihan menahan beban seperti squat, lunges, dan push-up untuk membangun serta mempertahankan massa otot tanpa lemak.
Minum air yang cukup sangat penting untuk menjaga metabolisme yang sehat. Sebab, dehidrasi dapat memperlambat fungsi tubuh, termasuk pencernaan dan pembakaran kalori.
Konsumsi setidaknya 8 gelas air sehari atau dua liter untuk menjaga metabolisme berjalan dengan lancar.
Tahukah Moms, protein memiliki efek termal lebih tinggi dibandingkan dengan karbohidrat dan lemak. Artinya, tubuh mengeluarkan lebih banyak energi untuk mencernanya.
Sertakan sumber protein tanpa lemak seperti ayam, ikan, tahu, dan kacang-kacangan dalam makanan untuk memberikan dorongan alami pada metabolisme.
Makan menjadi sumber kekuatan bagi setiap makhluk hidup. Nah, jika kamu melewatkan makan, itu memberi sinyal kepada tubuh, ia perlu menghemat energi, yang pada akhirnya memperlambat metabolisme.
Makan secara teratur dan seimbang dapat menjaga metabolisme tetap aktif sepanjang hari.
Kualitas tidur sangat penting untuk metabolisme yang sehat. Kurang tidur dapat mengganggu keseimbangan hormon dan menyebabkan kenaikan berat badan.
Baiknya, tidur 7-9 jam setiap malam untuk mendukung proses metabolisme tubuh yang lebih baik, terutapa pada usia 30 tahun ke atas.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.