Menu

6 Cara Ampuh Menerapkan Baby Lead Weaning Ketika Anak MPASI, Terpenting Jangan Paksa Si Kecil Makan!

04 September 2023 08:50 WIB
6 Cara Ampuh Menerapkan Baby Lead Weaning Ketika Anak MPASI, Terpenting Jangan Paksa Si Kecil Makan!

Ilustrasi ibu sedang beri makan MPASI untuk anak (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Banyak sekali metode yang bisa Moms lakukan ketika memulai memberikan MPASI kepada si kecil. Salah satu, metode yang sedang banyak dibicarakan adalah BLW atau baby-led weaning, yaitu metode mengenalkan anak terhadap makanan-makanan padat sebagai MPASI.

Dalam BLW, Moms bisa menyajikan makanan dalam ukuran yang mudah digenggam si kecil sehingga anak bisa makan sendiri dan tak disuapi.

Nikita Willy pun sempat jadi perbincangan karena menerapkan metode BLW ketika Baby Izz memulai MPASI.

Nah, untuk Moms yang ingin memulai BLW ketika anak MPASI, bisa coba simak 6 cara yang tertulis dalam Buku Pintar MPASI Makanan Penunjang ASI 6 Bulan Sampai dengan 1 Tahun oleh Ewa Molika Sitompu AM. Keb.

Cara Melakukan BLW 

Simak 6 cara Moms melakukan BLW kepada si kecil, simak baik-baik ya agar metodenya berhasil dan si kecil bisa makan sendiri

1. Biarkan si kecil makan bareng keluarga

Salah satu aspek keberhasilan metode BLW dalam memberikan MPASI, Moms harus membiarkan si kecil duduk bersama ketika makan keluarga. Meski begitu, Moms harus buat si kecil duduk di meja makan setelah semuanya siap dan tinggal makan.

2. Biarkan anak menjelajah makanan

Pastikan Moms menempatkan makanan-makanan yang akan diberikan pada anak di dekatnya agar Moms bisa dorong si kecil untuk jelajahi makananan karena si kecil akan menjelajahi makanan sesaat dirinya tertarik terhadap makanan yang menarik perhatiannya.

Moms bisa biarkan si kecil mengambil makanan dengan tangannya dan biarkan untuk menjelajahinya, Moms gak usah mempedulikan apakah si kecil berhasil memakan makanan tersebut atau tidak.

3. Sajikan makanan yang mudah digenggam

Agar metode BLW ini berhasil, makanan yang perlu Moms sajikan adalah makan yang ukurannya dapat digenggam oleh si kecil. Jangan berikan makanan lembut seperti bubur ya karena sulit untuk digenggam.

4. Jangan suapi anak

Setelah Moms berhasil membuat anak menjelajahi makanannya sendiri, biarkan anak untuk berusaha makan sendiri, jangan disuapi ya.

cara selanjutnya ada di halaman berikut ya!

Baca Juga: Resep Pure Alpukat untuk Si Kecil, Pilih Alpukat yang Kualitasnya Bagus ya Moms!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan