Menu

Resep Tempe Bacem Basah Tanpa Santan, Menu Sederhana yang Menggugah Selera, Moms Mau Coba?

13 September 2023 19:45 WIB
Resep Tempe Bacem Basah Tanpa Santan, Menu Sederhana yang Menggugah Selera, Moms Mau Coba?

Resep Tempe Bacem (Instagram/gudangresep_dapur)

HerStory, Jakarta —

Resep tempe bacem basah memang identik dengan santan, lalu apakah bisa Moms membuatnya tanpa santan? Jawabannya tentu saja bisa. Moms bisa membuat kreasi tempe bacem basah yang tak menggunakan santan.

Meski begitu, rasanya tetap enak loh, apalagi dengan bumbu rempah yang berlimpah dan bahan-bahan lainnya yang bikin tempe bacem basah ini makin nikmat.

Dijamin deh setiap Moms dan keluarga makan menu tempe bacem basah tanpa santan ini akan selalu ketagihan. Langsung aja yuk simak resepnya berikut ini mengutip dari Catharine Paramitha,

Bahan-bahan:

  • 1 plastik tempe
  • 1/2 lengkuas digeprek
  • 1 batang serai
  • 3 lembar daun salam
  • 3 sendok makan perasan air asam jawa
  • 1 bulatan gula merah
  • secukupnya minyak goreng
  • secukupnya air
  • secukupnya kecap manis

Bumbu yang dihaluskan:

  • 6 siung bawang merah
  • 2 siung bawang putih
  • 3 butir kemiri
  • 1 sdm ketumbar
  • secukupnya garam

Cara membuat:

  1. Potong - potong tempe sesuai selera. Lalu haluskan semua bumbu.
  2. Siapkan minyak goreng untuk menumis bumbu yang sudah dihaluskan, tunggu sampai tercium aroma harum
  3. Setelah itu masukan serai, daun salam, dan lengkuas, dioseng sampai baunya harum.
  4. Setelah itu, masukan air, dan air asam jawa sambil diaduk menjadi 1, sehingga rata dan agak mendidih, lalu masukan tempe yang sudah dipotong.
  5. Lalu masukan gula merah, dan sedikit kecap
  6. Masukan garam dan merica secukupnya sambil diaduk. Apabila rasa yang diinginkan sudah sesuai, maka tunggu sampai air rebusan itu asat (tinggal sedikit).
  7. Setelah itu, angkat dan sajikan. Tempe yang sudah jadi boleh langsung dikonsumsi atau digoreng terlebih dahulu.

Mudah kan Moms membautnya?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan