Menu

7 Rekomendasi Minuman Sehat yang Cocok Diminum Ketika Sarapan, Dijamin Bisa Tingkatkan Imun Tubuh, Keluarga Pasti Jauh dari Penyakit!

26 September 2023 21:35 WIB
7 Rekomendasi Minuman Sehat yang Cocok Diminum Ketika Sarapan, Dijamin Bisa Tingkatkan Imun Tubuh, Keluarga Pasti Jauh dari Penyakit!

Ilustrasi sarapan. (pinterest/freepik)

HerStory, Jakarta —

Saat ini imunitas tubuh perlu ditingkatkan agar terhindar dari berbagai penyakit. Mengutip dari konten sindikasi theAsianparent, salah satu cara mudah meningkatkan imunitas atau daya tahan tubuh adalah dengan memulai pagi Anda dengan makanan dan minuman yang sehat. Dengan konsumsi minuman peningkat imun misalnya, maka Moms dan keluarga akan terlindungi dari serangan berbagai penyakit.

Pertanyaannya, minuman sehat yang dapat meningkatkan imun itu seperti apa, sih? Pada dasarnya, ada dua prinsip utama minuman yang dikatakan sehat. Pertama, terbuat dari bahan alami dan yang kedua tidak mengandung tambahan gula berlebih.

Sebaik apapun bahan baku minuman Anda, namun jika mengandung banyak gula tambahan, maka minuman tersebut bisa menjadi tak sehat lagi. Pasalnya, konsumsi gula berlebih dapat menurunkan imun dan meningkatkan inflamasi atau peradangan.

7 Minuman Sehat untuk Tingkatkan Imunitas

Berikut ini sejumlah minuman sehat yang cocok dinikmati saat pagi hari agar tubuh semakin sehat dan fit. Simak ulasannya, ya!

1. Teh Jahe

Teh adalah salah satu minuman berkhasiat yang sejak dulu dikonsumsi masyarakat. Minuman satu ini biasanya disajikan hangat saat sarapan pagi. Namun tampaknya, ada yang keliru dari cara kita mengonsumsi teh, yaitu menambahkan banyak gula ke dalamnya.

Alih-alih minum teh manis dengan banyak gula, coba beri irisan jahe dalam teh hangat favorit Anda untuk meningkatkan khasiatnya dalam melawan penyakit. Sebagai pemanis, akan lebih baik untuk menggunakan madu.

2. Susu Kunyit, Salah Satu Minuman Sehat untuk Tingkatkan Imunitas

Bagi Moms dan keluarga yang suka mengonsumsi susu saat sarapan, tak ada salahnya mencoba mengolah susu menjadi minuman yang jauh lebih sehat dengan tambahan rempah. Susu kunyit adalah contoh minuman susu rempah yang berkhasiat meningkatkan daya tahan tubuh.

Susu kunyit bisa dibuat sendiri di rumah, dari susu segar yang diberi tambahan kunyit, lada hitam, kayu manis, dan kapulaga. Semua bahan ini dicampur kemudian dipanaskan. Sebagai pemanis, Moms bisa menggunakan gula aren, madu, atau maple syrup.

3. Jahe Lemon Hangat

Jika Anda tipe orang yang praktis dan tak mau ribet, jahe lemon hangat juga bisa menjadi alternatif minuman sehat saat pagi hari. Cara membuatnya sangat mudah, irisan atau parutan jahe dipanaskan bersama air secukupnya. Setelah itu, tuang ke dalam gelas dan beri perasan jeruk lemon atau jeruk nipis.

Minuman jahe lemon hangat sangat mudah dibuat, namun bisa membuat Anda fit sepanjang hari.

4. Infused Water

Minuman satu ini sempat jadi tren beberapa waktu lalu. Bagi Moms yang suka meneguk minuman segar di pagi hari, infused water bisa nih dicoba. Caranya pun mudah, rendam buah, sayur, atau rempah favorit ke dalam air mineral, misalnya lemon, timun, jahe, dan daun mint. Diamkan semalaman dan simpan di dalam lemari es.

Ketika pagi hari, infused water siap diminum, bahkan bisa Anda bawa ke tempat kerja. Namun yang perlu dicatat, untuk mendapatkan manfaat utuh dari infused water, buah dan sayur yang direndam sebaiknya juga ikut dikonsumsi.

5. Jus Apel Bit

Apel adalah buah yang relatif mudah didapat dan kaya akan berbagai zat gizi, seperti serat dan antioksidan polifenol. Sementara bit merupakan sumber serat, folat (vitamin B9), mangan, kalium, zat besi, dan vitamin C.

Jus apel dan bit memiliki banyak manfaat untuk kesehatan, termasuk meningkatkan aliran darah, menurunkan tekanan darah, dan meningkatkan imunitas dan kebugaran.

6. Jus wortel

Jus wortel juga dapat meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Penelitian membuktikan, vitamin A dan C yang ditemukan dalam jus wortel bertindak sebagai antioksidan dan melindungi sel kekebalan dari kerusakan akibat radikal bebas.

Selain itu, jus wortel kaya akan vitamin B6 yang tidak hanya diperlukan untuk respons kekebalan yang optimal, tetapi kekurangan vitamin B6 juga terkait dengan kekebalan yang melemah.

Faktanya, satu penelitian pada uji hewan menemukan bahwa asupan vitamin B6 yang tidak memadai menghambat pertumbuhan sel kekebalan yang disebut limfosit.

7. Air Kelapa Adalah Minuman Sehat untuk Tingkatkan Imunitas

Nah, bagi Moms yang sedang tidak punya waktu untuk membuat jus dan meracik berbagai minuman rempah, tak ada salahnya mengonsumsi air kelapa. Pasalnya, untuk menikmati minuman yang satu ini tidak butuh banyak persiapan.

Air kelapa mengandung berbagai zat gizi penting yang dibutuhkan tubuh, seperti antioksidan dan elektrolit. Tak hanya itu, air kelapa juga berpotensi mencegah penyakit batu ginjal,lho.

Dalam sebuah penelitian pada tikus dengan batu ginjal, air kelapa mencegah kristal menempel pada ginjal dan bagian lain dari saluran kemih, juga mengurangi jumlah kristal yang terbentuk dalam urin. Para peneliti percaya bahwa air kelapa membantu mengurangi produksi radikal bebas yang terjadi sebagai respons terhadap tingginya kadar oksalat dalam urin.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di The Asian Parent

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan The Asian Parent. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan