Menu

Sering Dianggap Bahaya, Terkuak Bahan Utama Pembuatan Micin, Ternyata dari Tetesan Tebu, Moms Sudah Tahu Belum?

05 Oktober 2023 14:40 WIB
Sering Dianggap Bahaya, Terkuak Bahan Utama Pembuatan Micin, Ternyata dari Tetesan Tebu, Moms Sudah Tahu Belum?

Monosodium Glutamat (MSG) atau micin. (Freepik/poringdown)

HerStory, Jakarta —

Monosodium Glutamat alias MSG yang sering kita sebut sebagai micin memang sering mendapatkan asumsi buruk karena dianggap tak baik untuk kesehatan bahkan dibilang bisa bikin yang meongsumsinya bodoh.

PT Sasa Inti sebagai perusahaan yang memproduksi micin pun mencoba meluruskan kepercayaan buruh masyarakat terhadap micin ini.

Soal pernyataan yang menyebutkan jika micin tak baik untuk kesehatan memang sudah beredar di mana-mana tapi hingga saat ini belum ada bukti konkret yang menjelaskan bahaya dari micin untuk tubuh tersebut.

Selain itu, PT SASA inti pun meluruskan soal bahan baku micin yang sebenarnya terbuat dari tetesan tebu melalui proses fermentasi.

Tebu yang sudah menjalani proses fermentasi secara alami diambil

zat glutamatnya. Setelah itu, akan melalui proses tahap kristalisasi. Kandungan dalam MSG terdiri dari tiga zat yaitu asam glutamat 78 22% lainnya terdiri dari natrium dan air.

Tak ingin masyarakat terus berasumsi buruk terhadap MSG atau micin, PT SASA Inti pun meluncurkan "PerhiaSan by SASA".

Perhiasan tersebut terbuat dari proses kristalisasi alami Sasa MSG. Yakni proses kristalisasi alami yang terjadi dari tetes tebu hingga menghasilkan kristal Sasa MSG. PerhiaSan by Sasa ini akan dipamerkan secara langsung di Bridestory Market mulai tanggal 5-8 Oktober 2023 di ICE BSD.

Baca Juga: Unik Banget! Ini Lho Beauty Koleksi PerhiaSan by SASA yang Terinspirasi dari Micin, Intip Rahasia Pembuatannya di Sini...

Baca Juga: Penting untuk Kekebalan Tubuh, Simak Jenis Makanan yang Mengandung Glutamat Glutamin, Salah Satunya Micin!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.