Menu

Bukan Cuma Jalani Pemeriksaan Sperma dan Sel Telur, Ini Langkah yang Harus Moms dan Dads Lakukan agar Kandungan Subur, Sudah Tahu Belum?

24 Oktober 2023 17:45 WIB
Bukan Cuma Jalani Pemeriksaan Sperma dan Sel Telur, Ini Langkah yang Harus Moms dan Dads Lakukan agar Kandungan Subur, Sudah Tahu Belum?

Ilustrasi ibu hamil. (HerStory/Wafi)

HerStory, Jakarta —

Moms jika sudah usaha melalui hubungan intim tapi tak kunjung dikaruniai momongan, dr. Riska Larasati dalam laman Alodokter menyarankan agar Moms dan Dads melakukan pemeriksaan organ reproduksi untuk diketahui kesuburan masing-masing.

"Untuk memastikan kondisi organ reproduksi wanita perlu pemeriksaan dokter kandungan misalnya dengan pemeriksaan USG, begitu pula untuk mengetahui kondisi organ reproduksi pria dapat dilakukan pemeriksaan analisis sperma untuk mengetahui kondisi sel telur dan juga sel sperma yang merupakan faktor penting untuk kehamilan," jelas dr. Riska dikutip Herstory, Selasa (10/24/2023).

Moms dan Dads pun harus memahami jika sudah lebih dari setahun menikah masih belum memiliki anak meski sudah berhubungan intim secara rutin, bisa dikatakan Moms dan Dads mengalami kondisi infertilitas.

Sementara untuk meningkatkan kemungkinan kehamilan pada Moms, Dads dan Moms bisa melakukan hubungan seksual di masa subur, "Untuk meningkatkan kemungkinan hamil, bila siklus menstruasi normal (normalnya antara 21-35 hari) maka untuk meningkatkan kemungkinan hamil sebaiknya melakukan hubungan seksual pada masa subur."

"Pada masa subur, sel telur yang telah matang siap untuk dibuahi sehingga meningkatkan kemungkinan kehamilan. Selain itu juga sebaiknya melakukan hubungan secara rutin agar meningkatkan kemungkinan kehamilan," tutur dr. Riska melanjutkan.

Selain itu, untuk mengetahui kondisi organ reproduksi Moms dan Dads, kalian harus melakukan beberapa langkah ini. Cusss simak saran dari dr. Riska berikut ini:

  1. Lakukan konsultasi dan pemeriksaan dengan dokter kandungan.
  2. Lakukan pemeriksaan kesehatan mulut dan gigi ke dokter gigi.
  3. Jaga berat badan agar tetap ideal.
  4. Pastikan Moms dan Dads selalu konsumsi makanan dengan gizi seimbang.
  5. Konsumsi suplemen asam folat.
  6. Hindari stres berlebihan.
  7. Istirahat cukup.
  8. Olahraga rutin.

Semoga informasi ini membantu ya Moms dan Dads, semangat terus untuk mendapatkan momongan!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan