Menu

Hotman Paris Rayakan Ulang Tahun di HW Group, Tamu Undangannya Jadi Sorotan, Ada Prabowo Subianto hingga Putri Ariani!

30 Oktober 2023 13:30 WIB
Hotman Paris Rayakan Ulang Tahun di HW Group, Tamu Undangannya Jadi Sorotan, Ada Prabowo Subianto hingga Putri Ariani!

Deretan tamu yang hadir di ulang tahun Hotman Paris, ada Prabowo Subianto dan Putri Ariani (dok. istimewa)

HerStory, Jakarta —

Pada 20 Oktober 2023, Hotman Paris merayakan ulang tahunnya di H Club SCBD yang diadakan oleh HW Group. Dalam merayakan pertambahan usia Hotman Paris, hadir juga 600 anak disabilitas. Selain itu, ternyata ada tamu undangan lain lho, di antaranya Putri Ariani dan Prabowo Subianto.

Sebagai sahabat dekat sang pengacara, Prabowo Subianto pun mendoakan Hotman paris yang kini sudah berusia ke 64 tahun ini.

“Saya ucapkan selamat ulang tahun untuk pak Hotman Paris dan keluarga. Semoga panjang umur, sehat selalu, sukses selalu, selalu dalam lindungan yang maha kuasa," kata Prabowo.

Pada perayaan kali ini, ulang tahun Hotman Paris mengusung tema  "The Justice Warrior atau "Pahlawan Keadilan". Rupanya hal itu berkaitan dengan Hotman Paris yang seringkali disebut sebagai "The Justice Warrior" oleh beberapa pihak karena komitmennya yang kuat terhadap keadilan dalam kasus hukum di Indonesia. Apalagi ia berkomitmen memberikan bantuan untuk semua kalangan, tanpa memandang status sosial dan agama.

“Terima kasih kepada semua anak-anak disabilitas yang telah bergabung dalam perayaan ulang tahun saya. Kehadiran kalian telah membuat hari ini menjadi sangat istimewa. Kalian adalah inspirasi sejati, dan saya sangat bersyukur telah berbagi momen kebahagiaan ini bersama kalian,” kata Hotman Paris.

Perayaan ulang tahun Hotman Paris juga dimeriahkan oleh Putri Ariani, penyanyi disabilitas Indonesia jebolan ajang pencarian bakat America's Got Talent (AGT) 2023 yang berhasil meraih juara ke-empat.

Baca Juga: Putri Ariani Ikut Meriahkan Konvensi Tahunan QNET di Malaysia

Baca Juga: Wardah Dorong Wanita Terus Tebar Kebaikan, Helat Kampanye 'Teruskan Langkah Baikmu' Bareng Putri Ariani!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.