Menu

Duh, Perawatan Kulit Kepala yang Salah Bisa Bikin Ketombean, Beauty Harus Tahu Nih Tips untuk Mengatasinya, Terpenting Lakukan....

14 November 2023 12:56 WIB
Duh, Perawatan Kulit Kepala yang Salah Bisa Bikin Ketombean, Beauty Harus Tahu Nih Tips untuk Mengatasinya, Terpenting Lakukan....

Rambut yang berketombe. (Pinterest/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Beauty, kamu memiliki ketombe yang tak kunjung hilang meski sudah diatasi dengan berbagai macam shampo anti ketombe? Usut punya usut nih, menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter, ketombe kering di kepala bisa disebabkan oleh banyak hal, termasuk perawatan rambut dan kulit kepala yang salah.

"Muncul ketombe kering di kepala yang tak kunjung sembuh bisa terjadi akibat perawatan rambut dan kulit kepala yang tidak tepat, jenis kulit yang berminyak, modifikasi rambut yang berlebihan, eksim, dermatitis seboroik, psoriasis, tinea capitis, xerosis, dan banyak lagi faktor lainnya," jelas dr. Nadia dikutip Herstory, Selasa (11/14/2023).

Berkaitan dengan itu, jika Beauty memiliki ketombe di kulit kepala, sebaiknya tak ditangani sembarangan agar ketombenya gak bertahan lama.

"Supaya diberi arahan penanganan yang tepat, sebaiknya Anda periksalah dulu ke dokter kulit. Beberapa jenis shampo, produk perawatan rambut, hingga obat tertentu bisa dokter rekomendasikan agar keluhan Anda sembuh," jelas dr. Nadia.

Sementara itu, sembari melakukan konsultasi dengan dokter, Beauty bisa lakukan tips berikut ini:

1. Rutin cuci rambut

Jika memiliki ketombe kering di kepala, sebaiknya Beauty menjaga kebersihannya dengan cara mencuci rambut setiap 1-2 hari sekali. Untuk shampo-nya, kamu bisa menggunakan anti ketombe dengan kandungan zinc pyrithione, ketoconazole, sulfur, coal tar, asam salisilat.

Baca Juga: Bukan Cuma Pakai Sampo Antiketombe, Beauty Harus Biasakan 4 Hal Ini Jika Gak Mau Ketombean, Penting Banget Keramas!

Baca Juga: 5 Kebiasaan Simpel yang Bikin Kepala Kamu Bebas Ketombe, Ibadah Puasa pun Tak Akan Terganggu Beauty!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.