Menu

Mudah dan Simple, Ini 5 Cara Cari Tahu Fetish Pasangan di Ranjang! Kira-kira Kalian Cocok Gak Sih?

15 November 2023 23:55 WIB
Mudah dan Simple, Ini 5 Cara Cari Tahu Fetish Pasangan di Ranjang! Kira-kira Kalian Cocok Gak Sih?

Fetish (Unsplash/Artem Labunsky)

HerStory, Jakarta —

Banyak orang percaya bahwa memiliki fetish yang sama dengan pasangan bisa mempengaruhi kehidupan rumah tangga agar lebih harmonis dan langgeng.

Pasalnya, jika bisa menerima fetish pasangan tandanya kamu bisa menerima satu sama lain dan mudah mengerti perasaan pasangan. Lalu, apakah ada cara agar kita bisa mengetahui fetish pasangan dengan mudah di ranjang?

Fetish adalah obsesi seksual yang terjadi ketika seseorang mengalami respon seksual yang intens terhadap objek yang bukan manusia, atau bagian tubuh non-genital. Contoh fetish saat merasa bergairah dengan melihat orang lain mengenakan pakaian atau aksesoris tertentu, atau bahkan dapat merujuk pada benda mati.

Banyak orang salah paham menganggap fetish sebagai kelainan seksual. Tapi jika fetish ini tak merugikan diri sendiri atau orang lain maka masuk kategori normal. Contoh sederhananya saat pasangan suami istri nyaman dan tak merasa terganggu dengan fetish masing-masing saat berhubungan seks, maka bisa dianggap sebagai variasi normal dalam kehidupan seksual.

Beberapa waktu lalu di Indonesia sempat heboh film syur kebaya merah, dan diakui Seksolog dr. Boyke Dian Nugraha mengatakan itu bisa jadi salah satu fetish karena busana tersebut membuat lekukan tubuh sangat kentara.

"Memang beberapa orang fetish dengan kain kebaya karena kebaya yang pas di badan. Pada orang-orang tertentu membuat kelihatan seksi bahkan saat berhubungan seks kebayanya tidak dilepas," jelas dr. Boyke beberapa waktu lalu kepada awak media.

Nah, jika penasaran cara cari tahu fetish pasangan suami istri, berikut ini langkah-langkah yang bisa dilakukan:

1. Komunikasi Terbuka

Ajukan pertanyaan secara terbuka dan tanpa prasangka. Buat ruang aman di mana pasangan bisa berbicara dengan jujur tentang keinginan atau fantasi mereka.

Baca Juga: Modal Bantal Bisa Bikin Pasangan Terpingkal-pingkal di Ranjang, Cuss Langsung Praktik Dads!

Baca Juga: PakSu Makin Greng dan Tahan Lama di Ranjang, Ini 8 Rekomendasi Obat Kuat Alami Bikin Rumah Tangga Makin Harmonis! Mau Coba Moms?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan