Menu

Gak Banyak yang Tahu, Ini 7 Penyebab Vagina Berbau Tak Sedap dan Amis! Nomor 1 Paling Penting Moms!

20 November 2023 15:15 WIB
Gak Banyak yang Tahu, Ini 7 Penyebab Vagina Berbau Tak Sedap dan Amis! Nomor 1 Paling Penting Moms!

Ilustrasi organ reproduksi wanita. (Unsplash/Lana Abie)

HerStory, Jakarta —

Pada dasarnya, aroma vagina wanita memang beragam dan tak ada batasan normalnya. Namun, kadang kala vagina berbau tak sedap karena dipicu oleh aktivitas bakteri, hormon, dan ph di area kewanitaan.

Secara umum, tentu saja hal ini sangat normal karena vagina yang sehat memiliki aroma yang asam yang mirip dengan cuka, atau manis seperti tebu.

Namun, adakalanya vagina mengeluarkan aroma busuk dan amis yang menyengat. Hal ini bisa terjadi jika pH di area vagina terganggu, serta berkembangnya bakteri dan jamur dalam jumlah yang terlalu banyak.

Nah diartikel kali ini kita akan membahas tentang beberapa penyebab vagina berbau tak sedap. Berikut tujuh diantaranya. Simak yuk Moms, ada apa saja sih?

1. Jarang Mengganti Celana Dalam

Beberapa wanita cenderung malas mengganti celana dalam mereka. Padahal, kebiasaan ini bisa menyebabkan vagina menjadi lembap dan memicu penumpukan bakteri. Oleh sebab itu, setiap wanita dianjurkan mengganti celana dalamnya sebanyak 2 kali sehari, untuk menjaga kebersihan dan aroma vagina yang normal.

2. Penggunaan Celana Dalam yang Salah

Tak hanya jarang mengganti celana dalam, penggunaan celana dalam yang salah juga bisa memicu aroma tak sedap pada vagina. Jenis celana dalam yang sebaiknya tak kamu gunakan yakni terlalu ketat, menggunakan bahan yang tak menyerap keringat, serta model thong atau g-string.

3. Penggunaan Antibiotik dan Antihistamin

Obat-obatan seperti antibiotik dan antihistamin ternyata dapat merubah aroma pada vagina wanita dengan cara yang berbeda. Obat antibiotik dapat mengacaukan keseimbangan bakteri dalam vagina sehingga menimbulkan bau tak sedap.

Sedangkan obat antihistamin bisa mengurangi produksi cairan alami vagina. Akibatnya, vagina menjadi terlalu kering dan rentan terhadap infeksi yang jadi penyebab bau.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza