Menu

Jangan Dikucek, Ini Langkah Pertama Saat mata Kelilipan, Salah Satunya Kompres Moms!

24 November 2023 17:30 WIB
Jangan Dikucek, Ini Langkah Pertama Saat mata Kelilipan, Salah Satunya Kompres Moms!

Ilustrasi kesehatan mata (Freepik/Karlyukav)

HerStory, Jakarta —

Mata yang kelilipan adalah hal yang normal, itu bisa disebabkan oleh banyak hal, termasuk faktor. Menurut dr. Nadia Nurotul Fuadah di laman Alodokter, mata yang kelilipan pasir memang bukan hal yang berbahaya. 

"Secara normal, mata yang kelilipan akan langsung melindungi dirinya dengan berkedip dan memproduksi air mata lebih banyak. Dengan cara ini, pasir yang masuk akan lebih mudah dikeluarkan," jelas dr. Nadia dikutip Herstory, Kamis (11/23/2023).

Tapi Beauty harus hati-hati ya karena ada kondisi karena kelilipan pasir, mata pun bisa mengalami iritasi yang gejalanya bisa berupa mata perih, berair, kemerahan, gatal, mengganjal, dan sebagainya.

"Kondisi ini bisa lebih parah jika pasir yang masuk cukup banyak, jika mata dikucek berlebihan, atau jika diberikan penanganan yang tidak tepat," jelas dr. Nadia.

Nah, jika Beauty mengalami kelilipan pasir, yuk simak cara mengatasinya berikut ini.

  1. Pastikan kamu mencuci muka dan membersihkan area sekitar mata, langsung keringkan.
  2. Teteskan artificial tears (air mata buatan) ke dalam mata yang kelilipan.
  3. Kompres dinging sisi luar mata yang kelilipan agar mata terasa nyaman. Untuk mengompresnya, Moms bisa gunakan irisan mentimun atau es yang diselimuti handuk tipis.
  4. Pastikan untuk tak mengucek mata secara berlebihan atau memegang area sekitarnya dengan tangan kotor.
  5. Jangan panik ya Moms apalagi sampai memberikan sembarangan obat ke mata tanpa saran dokter.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah