Nursyah tak restui Arie Kriting dan Indah Permatasari (instagram.com)
Memang ada saja cara Arie Kriting untuk mencuri atensi netter. Kali ini, ia ketakutan dan minder dengan lawan main sang istri, Indah Permatasari di serial Wedding Agreement The Series 2.
Melalui cuitannya di Twitter, ayah satu anak tersebut membongkar rasa mindernya dengan lawakan yang membuat warganet justru terhibur. Arie Kriting mengaku kalah saing dengan sosok "Power Ranger".
"Kalau saingan sama laki-laki biasa, saya masih ada harapan. Tapi ini Power Ranger bung. Power Ranger loh ini! Gimana dong," cuit Arie Kriting.
Arie Kriting juga menyertakan lampiran berupa foto sang istri, Indah Permatasari mengenakan hijab dan busana hitam bersama seorang lelaki berpakaian putih mengenakan peci. Keduanya tampak berpose akrab.
Tentunya, cuitan ini bukanlah cuitan kecemburuan yang membara dari Arie Kriting. Foto yang dilampirkan sang komika ternyata merupakan keperluan series yang diperankan oleh Indah Permatasari.
Sosok lelaki yang ada di sebelah Indah Permatasari dan dijuluki Power Ranger ialah Yoshi Sudarso. Ia merupakan lawan main Indah Permatasari di film tersebut selain Refal Hady.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.