Menu

Melalui Acara Parenthood Institute, PrimaKu Berikan Edukasi pada 8 Ribu Orangtua Tentang Tumbuh Kembang Anak, Simak Ilmunya Yuk Moms!

11 Desember 2023 07:00 WIB
Melalui Acara Parenthood Institute, PrimaKu Berikan Edukasi pada 8 Ribu Orangtua Tentang Tumbuh Kembang Anak, Simak Ilmunya Yuk Moms!

Membangun keluarga solid dengan anak-anak yang lebih sehat dalam acara Parenthood Institute yang diselenggarakan oleh PrimaKu (dok. istimewa)

HerStory, Jakarta —

Moms, ada 8000 orangtua di Indonesia yang mengikuti acara Parenthood Institute bertajuk Building Solid Family and Healthier Child yang diikuti oleh lebih dari 8000 orang tua di Indonesia pada Minggu, (10/12/2023).

Usut punya usut Moms, acara ini digelar untuk memberikan edukasi kepada orangtua terhadap tumbuh kembang si kecil.

Fyi nih Moms, sebagai pelopor ekosistem digital parenting yang bertujuan untuk membantu para orang tua memantau tumbuh kembang anak di 1000 hari pertama kehidupan anak, PrimaKu terus mengembangkan ekosistemnya dengan mengembangkan fitur aplikasi terbaru seperti Booking Vaksin dan Produk Rekomendasi, meningkatkan layanan kesehatan secara menyeluruh, serta konsisten melaksanakan program edukasi yang konsisten, salah satunya Parenthood Institute.

Moms harus tahu jika angka angka stunting sebesar 21,6% di tahun 2022 menurut data Riset Kesehatan Dasar (Riskesdas) Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI), itu artinya stunting masih menjadi salah satu permasalahan utama di Indonesia. 

Sebagai mitra resmi Ikatan Dokter Anak Indonesia (IDAI) dan Kementerian Kesehatan Republik Indonesia (Kemenkes RI), salah satu komitmen diadakannya Parenthood Institute by PrimaKu adalah menciptakan ekosistem yang holistik dan mempermudah orang tua demi menekan angka stunting di Indonesia dengan 3 pilar dan fitur utama, yaitu tumbuh kembang, konten terpercaya seputar nutrisi dan parenting dari para ahli, dan yang terbaru adalah booking vaksin, lho Moms.

Nah Moms, setelah menunjukkan rapor yang positif dengan 97% anak yang terdaftar di PrimaKu mengalami pertumbuhan dan perkembangan yang lebih baik serta terhindar dari stunting di tahun 2022, tahun ini PrimaKu fokus untuk meningkatkan jangkauan vaksinasi anak di seluruh Indonesia demi memperbaiki kualitas kesehatan anak dan jangkauan vaksinasi yang sempat menurun.

CEO PrimaKu selaku penyelenggara acara Parenthood Institute ini, Muhammad Indraputra, CFA menjelaskan, “Untuk membentuk ekosistem yang holistik, salah satu stakeholder utama adalah fasilitas kesehatan. Berpartner dengan ratusan fasilitas kesehatan yang memiliki layanan vaksinasi di 33 provinsi di Indonesia, fitur booking vaksin PrimaKu menunjukkan hasil yang positif dengan menyalurkan ribuan vaksin anak di tahun 2023. Didukung oleh edukasi menyeluruh dan pemahaman tentang pentingnya vaksin, program seperti Parenthood Institute pastinya akan menjadi katalis yang dibutuhkan untuk mencapai tujuan kita bersama meningkatkan kualitas kesehatan anak dan keluarga dengan merata di Indonesia”.

Baca Juga: Sarwendah Spill Cara Tingkatkan Percaya Diri Anak Jadi Makin Luwes Tampil di Depan Umum, Moms Mau Tiru?

Baca Juga: Tips Parenting ala Asri Welas, Seimbangkan Keluarga dan Karier Usai 17 Tahun Menikah, Benar-benar Super Mom!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.