Menu

Bangunan Heritage dan Kuliner Jadi Daya Tarik di Semarang 10K Powered by ISOPLUS 2023, Intip Yuk Keseruannya!

17 Desember 2023 21:00 WIB
Bangunan Heritage dan Kuliner Jadi Daya Tarik di Semarang 10K Powered by ISOPLUS 2023, Intip Yuk Keseruannya!

Para Peserta lari melewati Lawang Sewu pada saat race day Semarang 10 Powered by ISOPLUS (dok. istimewa)

HerStory, Jakarta —

Beauty, bagi pecinta olahraga running pasti sangat menyukai event marathon, apalagi sekarang banyak sekali event yang tersebar di berbagai daerah termasuk Semarang 10K yang konsisten hadir sejak 2019 lalu.

Fyi nih Beauty, sudah dua tahun pagelaran Semarang 10K ini didukung oleh ISOPLUS, minuman isotonik dari Wings Food. Nah, Semarang 10K ini merupakan persembahan dari Harian Kompas berkolaborasi dengan ISOPLUS yang didukung Pemerintah Kota Semarang.

Mengusung tema Step Up Your Limit, event Semarang 10K ini konsisten memberikan pelari pengalaman bukan cuma keseruan dalam berlari, tapi juga sangat kompetitif untuk mendapatkan membuktikan kemampuan masing-masing.

Semarang 10K pun turut diminati oleh para pelari karena banyak alasan. Hal itu pun diakui oleh Wali Kota Semarang,  Hevearita Gunaryanti Rahayu itu karena bukan cuman lintasannya yang flat, tapi juga karena lintasannya yang melewati bangunan-bangunan bersejarah dengan arsitektur unik.

"Paling menonjol track lari itu melewati Kota Tua Semarang karena bangunannya, itu yang mungkin beberapa alasan mengapa semarang jadi pilihan," jelas Wali Kota Semarang dalam konferensi pers di Semarang 10K, Minggu (12/17/2023).

Rute lari itulah yang membuat Semarang 10K sangat berbeda dengan event lari lainnya. Fyi nih Beauty, rute lari dipilih yang mewakili akulturasi budaya, napak tilas sejarah hingga kemegahan arsitektur khas Kota Semarang.

Sejumlah tempat bersejarah dan arsitektur khas Kota Semarang yang dilewati peserta antara lain Lawang Sewu, Tugu Muda, Simpang Lima, Gereja Gedangan St Yusuf (Gereja Bata Merah), Kota Lama Semarang, Jembatan Mberok, Kantor Pos Indonesia, dan Gereja Blenduk.

Tak hanya itu saja menurut Ita, hadirnya Semarang 10K itu bisa membuat PDB (produk domestik bruto) meningkat karena kehadiran 2100 runners dan para anggota keluarga yang menemani sehingga banyak hotel penuh dan kuliner Semarang pun jadi buruan.

Baca Juga: Lomba Lari AIA Vitality Women’s 10K 2024 Ajak Para Wanita untuk Jalankan Gaya Hidup Aktif, Intip Yuk Rutenya!

Baca Juga: Pakai Inovasi Terbaru, Intip Harga ASICS GEL-NIMBUS™ 26, Konon Katanya Bikin Lari Jadi Nyaman dan Optimal Lho, Kamu Tertarik Beli Beauty?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.