Menu

Siap Siaga Jaga Kondisi Kesehatan Si Kecil, Cusss Intip Isi Kotak P3K Khusus Untuk Bayi, Kira-kira ada apa saja ya?

07 Februari 2024 01:15 WIB
Siap Siaga Jaga Kondisi Kesehatan Si Kecil, Cusss Intip Isi Kotak P3K Khusus Untuk Bayi, Kira-kira ada apa saja ya?

Kotak P3K (bundakonicare.com/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Moms, kamu harus tahu jika pertolongan pertama terhadap kondisi kesehatan apapun itu merupakan hal yang sangat penting. Itu karena dengan pertolongan pertama kamu bisa berikan perawatan darurat dan dukungan hidup jika mengalami luka agar terhindar dari komplikasi yang lebih parah.

Maka dari itu, penting bagi Moms menyediakan kotak P3K di rumah, apalagi jika kamu memiliki bayi. 

Sementara itu, dalam artikel kali ini tim Herstory tak akan membahas isi kotak P3K biasanya, melainkan khusus untuk bayi yang mungkin isinya berbeda.

Isi kotak P3K Khusus Bayi

Mengutip dari laman Alodokter yang sudah ditinjau oleh dr. Sienny Agustin dikutip pada Rabu (2/6/2024), inilah beberapa obat dan peralatan yang wajib ada di kotak p3k khusus untuk bayi. 

  1. Termometer
  2. Lotion calamine yang bisa digunakan untuk meredakan ruam di kulit akibat sinar matahari, atau atasi gatal karena iritasi.
  3. Salep anti alergi untuk jaga-jaga mengalami alergi, kamu bisa sediakan paracetamol yang sudah dilengkapi sendok takar.
  4. Salep anti alergi yang bisa digunakan untuk meredakan kulit bayi saat terkena sengatan atau gigitan serangga, salep ini pun bisa kurangi pembengkakan.
  5. perban biasa
  6. plester dengan berbagai ukuran
  7. Kain kasa steril, gunting, dan pinset kecil.
  8. Cairan antiseptik 

Baca Juga: Lagi Musimnya, Ini Cara Tepat Obati Radang Tenggorokan pada Anak, Jangan Anggap Remeh Moms!

Baca Juga: Anak Idap Asma? Jangan Khawatir! Ini 4 Fakta Pengobatan Serangan Asma yang Perlu Diketahui, Catat Ya!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah