HerStory, Jakarta —
10 Makanan berbuka puasa pastinya akan dicari Moms yang sedang menjalankan ibadah puasa. Itu karena, rekomendasi makanan tersebut bisa jadi ide untuk menyiapkan menu berbuka puasa untuk keluarga.
Terkadang, banyak Moms mulai bingung soal menu apa saja yang harus disiapkan karena merasa semua menunya sudah dimasak. Untuk mengatasi hal tersebut, Herstory akan bantu merangkumkan 10 rekomendasi makanan berbuka puasa yang bisa Moms masak.
Nah, biar Moms gak ragu masak resep yang ditulis di artikel ini, Herstory akan memberikan rekomendasinya berdasarkan resep yang ditulis oleh Sisca Soewitomo, jurutama masak dan pakar kuliner yang memiliki julukan "Ratu Boga Indonesia". Jadi bisa dijamin semua resep yang dirangkumkan Herstory rasanya sangat enak.
Mengutip dari Buku "30 menu untuk 1 Bulan" Karya Sisca Soewitomo, berikut ini 10 rekomendasi makanan berbuka puasa yang wajib Moms coba.
1. Bola-bola rambutan
Bahan-bahan:
- 250 gram ayam cincang
- 250 gram udang cincang
- 20 lembar kulit pangsit
- 2 sdm tepung sagu
- 1 kuning telur
- 1 sdt garam
- 1 sdm bawang merah goreng
- 1 sdt gula pasir
- 1 sdm saus tiram
- 1 sdt kecap asin
- minyak secukupnya
Bahan pelengkap:
Cara membuat:
- Campurkan ayam dengan udang, merica bubuk, bawang merah goreng, gula pasir, garam, saus tiram, kecap asin, tepung sagu, dan kuning telur.
- Aduk sampai rata sehingga membentuk adonan yang mudah dibentuk.
- Ambil adonan dengan berat 30 gram, bulatkan.
- Lumuri bola-bola dengan potongan kulit pangsit.
- Goreng sampai matang dan berwarna kecoklatan, setelah itu angkat lalu tiriskan.
- Sajikan hangat dengan saus sambal.
2. Mie rebus tauge
Bahan-bahan:
- 300 gram mi basah
- 150 gram tauge, bersihkan ekornya
- 150 gram udang, kupas
- 6 sdm bawang goreng
- 3 lembar daun jeruk
- 3 butir telur, rebus matang
- 2 sdm tepung sagu, larutkan dengan sedikit air
- 2 sdm minyak goreng
- 2 batang serai, memarkan
- 2 cm jahe, memarkan
- 2 sdm gula merah, iris
- 2 batang daun seledri, iris
- 1 batang daun bawang, iris
Bahan bumbu yang dihaluskan:
- 5 butir bawang merah
- 3 siung bawang putih
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
Bahan sambal rebus hijau:
- 20 buah cabai rawit hijau
- 3 siung bawang putih
- 1/2 sdt garam
Bahan pelengkap:
Cara membuat:
- Buat kaldu udang, rebus air dan udang, masak sampai matang. Saring kaldu, kemudian kulit udang dikupas, daging udangnya digoreng sebentar. Lalu dihaluskan.
- Panaskan minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Tuangkan ke dalam kaldu, tambahkan daun jeruk, serai, jahe, dan gula merah, didihkan. Kentalkan dengan larutan tepung sagu.
- Cara penyajian: Mi dan tauge dimasukan ke dalam sendok sayur besar, celupkan ke dalam kaldu dan masak hingga layu, angkat. Tata di piring, tuangkan kuahnya, taburi dengan bawang daun, seledri, bawang goreng, udang, irisan telur rebus, dan emping.
- Sajikan hangat dengan sambal rebus dan jeruk nipis.
resep ketiga ada di halaman selanjutnya!
3. Setup buah manis
Bahan-bahan:
- 150 gram stroberi
- 100 gram anggur hijau
- 12 buah kurma
- 5 buah jeruk manis
- 2 buah apel malang
- 1 buah nanas
Bahan kuah:
- 250 ml jus apel
- 250 ml air jeruk manis
- 100 gram gula palem
- 5 cm kayu manis batangan
- 5 biji cengkih
Cara membuat:
- Sajikan air jeruk manis, jus apel, gula palem, kayu manis, dan cengkeh dalam panci. Masak sampai mendidih, angkat dan dinginkan. Simpan di kulkas.
- Setelah dingin, masukan apel, stroberi, nanas, jeruk manis, anggur, dan kurma, simpan kembali di kulkas.
- Sajikan saat semuanya dingin.
4. Setup daging sapi sayuran
Bahan utama:
- 500 ml kaldu
- 300 gram daging sapi haas dalam
- 200 gram kembang kol
- 100 gram pasta tomat
- 10 buah tomat ceriĀ
- 8 sdm saus tomat
- 3 lembar daun salam
- 3 sdm kacang polongĀ beku
- 2 sdm oregano bubuk
- 2 sdm margarin
- 2 sdm tepung terigu
- 2 sdm gula pasir
- 2 buah kentang, kupas dan potong
- 2 buah terong ungu, potong
- 1 batang wortel, potong
- 1 biji pala, memarkan
- 1 sdt merica bubuk
Bahan taburan:
Cara membuat:
- Siapkan pinggan tahan panas, olesi dengan margarin, panaskan oven dengan suhu 180 derajat celcius.
- Panaskan margarin, tumis daging sampai berubah warna. Tambahkan tepung terigu, aduk rata. Tuangkan pasta tomat, saus tomat, kaldu, daun salam, oregano, pala, garam, merica, dan gula pasir. Aduk sampai merata.
- Setelah mendidih, masukan kentang dan wortel. Jika kentang matang, tambahkan terong ungu, kembang kol, dan kacang polong, aduk merata.
- Tambahkan bawang bombay dan tomat, aduk rata, angkat.
- Sajikan hangat dengan nasi putih atau pasta, taburi peterseli cincang.
resep kelima ada di halaman selanjutnya!
5. Nasi asam saus lemon
Bahan:
- 2 potong dada ayam fillet, potong dua bagian
- 1 sdm air jeruk nipis dan 1 sdt garam
Panir:
- 150 gram tepung roti kasar
- 1 putih telur, kocok lepas
- Minyak secukupnya
Saus lemon:
- 150 ml air
- 2 buah jeruk lemon, peras airnya
- 2 sdm madu
- 2 sdm gula pasir
- 2 cm jahe, memarkan
- 1 sdm tepung maizena
- 1/4 sdt garam
Cara membuat:
- Cuci bersih dada ayam, lumuri dengan garam dan air jeruk nipis, diamkan selama 15 menit, cuci kembali, dan tirikan.
- Panis: Celupkan ayam ke dalam putih telur dan lumuri dengan tepung roti hingga seluruh bagian ayam tertutup, dan goreng hingga matang berwarna kecoklatan, angkat.
- Saus: Campur air jeruk lemon bersama air, madu, garam, gula pasir, jahe, aduk rata dan didihkan, setelah mendidih, kentalkan dengan larutan maizena.
- Taruh nasi dalam mangkuk, tata ayam, tuangkan saus lemon.
- Sajikan hangat.
6. Omelet keju
Bahan:
- 50 gram keju mozzarella
- 20 gram keju cheddar
- 4 buah jamur kancing
- 3 sdm susu cair
- 3 butir telur
- 2 sdm minyak goreng
- 1/4 sdt merica bubuk
- 1/4 sdt garam
Pelengkap:
Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng dalam wajan anti lengket
- Kocok lepas telur, masukan garam, merica, susu cair, dan jamur, aduk rata. Masukan keju parut.
- Tuangkan adonan ke dalam wajan panas, tata irisan keju mozarella di atasnya dan buat dadar hingga matang, angkat.
- Sajikan hangat dengan kentang goreng.
resep ketujuh ada di halaman selanjutnya!
7. Kangkung cabai hijau
Bahan:
- 200 gram kangkung
- 5 sdm minyak goreng
- 3 lembar daun jeruk
- 3 lembar daun salam
- 2 batang serai
- 2 cm jahe
- 2 cm lengkuas
- 1 ikat kemangi
- garam, merica bubuk, dan gula pasir, secukupnya
Bahan tumbuk kasar:
- 10 buah cabai rawit hijau
- 8 buah cabai hijau besar
- 8 butir bawang merah
- 5 siung bawang merah
- Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng, tumis bumbu tumbuk bersama dengan daun jeruk, serai, jahe, lengkuas, dan daun salam hingga harum.
- Masukan kangkung dan kemangi, aduk rata. Tambahkan garam, merica, dan gula. Aduk sampai kangkung layu, angkat dan sajikan.
8. Tahu tempe bacem
Bahan:
- 500 ml air atau air kelapa
- 300 gram tempe
- 100 gram bumbu dasar putih
- 50 ml minyak goreng
- 10 buah tahu putih kecil
- 3 lembar daun salam
- 2 lembar lengkuas
- 2 sdm gula
- 1 sdt garam
- 1/2 sdt merica bubuk
Pelengkap:
Cara membuat:
- Potong tempe sama besar dengan tahu.
- Masak tempe dengan air kelapa, daun salam, lengkuas, gula merah, garam,a dan merica bubuk, mask sampai mengering. Tambahkan minyak goreng dan langsung goreng hingga kecoklatan, angkat.
- Sajikan hangat dengan cabai rawit.
resep kesembilan ada di halaman selanjutnya!
9. Bola-bola ikan
Bahan:
- 300 gram daging ikan tenggiri
- 200 gram udang
- 80 gram bengkuang
- w5 buah bawang putih
- 3 sdm tepung sagu
- 1 butir telur
- 1 batang daung bawang
- 1 sdt garam
- 1 sdt gula pasir
- 1/2 sdt merica bubuk
Bahan panir:
- 150 gram tepung roti kasar
- 2 butir telur
- minyak secukupnya untuk menggoreng
Pelengkap:
Cara membuat:
- Campur tenggiri, udang, bawang putih, bengkuang, tepung sagu, dan telur, aduk rata. Tambahkan daun bawang, garam, merica, dan gula, aduk sampai merata. Bentuk bola-bola.
- Celupkan ke dalam telur dan lumuri dengan tepung roti
- Panaskan minyak, goreng hingga matang.
- Sajikan hangat dengan mayonnaise.
10. Kangkung bumbu kelapa
Bahan:
- 200 gram kangkung
- 5 sdm minyak goreng
- 3 lembar daun jeruk
- 2 batang serai
- 2 cm lengkuas
- 1/2 buah kelapa setengah tua
- garam, merica bubuk, dan gula pasir secukupnya
Bumbu yang dihaluskan:
- 8 buah cabai rawit merah
- 5 buah cabai merah besar
- 1 sdm terasi
Cara membuat:
- Panaskan minyak goreng, tumis bumbu halus bersama daun jeruk, serai, dan lengkuas, aduk rata. Masak hingga harum, tambahkan kelapa sangrai, aduk rata.
- Masukkan kangkung, aduk rata. Bubuhi garam, merica, dan gula bubuk, aduk. Masak hingga kangkung layu, angkat.
- Sajikan.
Itulah 10 masakan buka puasa yang bisa jadi ide Moms, cusss cobain
Baca Juga: Resep Sup Baso Ikan ala Rumahan, Hangat dan Bikin Ketagihan! Cocok Nih Moms untuk Sajian Buka Puasa...
Baca Juga: Resep Nanban Chicken Renyah dan Gurih, Cocok untuk Menu Buka Puasa!