Menu

Tiap Episodenya Ditunggu-tunggu, Ini 4 Alasan Drama Queen of Tears Wajib Ditonton dan Bisa Jadi Teman Santai! Setuju Gak Beauty?

25 Maret 2024 15:45 WIB
Tiap Episodenya Ditunggu-tunggu, Ini 4 Alasan Drama Queen of Tears Wajib Ditonton dan Bisa Jadi Teman Santai! Setuju Gak Beauty?

Scene saat Hong Hae In (Kim Ji Won) dan Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun) memeriksakan kandungan calon anaknya di Queen of Tears episdoe 4 (Netflix)

HerStory, Jakarta —

Belakangan ini drama Korea Queen of Tears menjadi drama yang paling banyak diminati. Kisah bergenre komedi romantis ini menghadirkan Kim Soo Hyun dan Kim Ji Won sebagai karakter utama dan tentu membuat banyak fans tak sabar untuk menyaksikannya.

Drama ini menceritakan kehidupan rumah tangga Baek Hyun Woo (Kim Soo Hyun) dan Hong Hae In (Kim Ji Won). Hong Hae In sendiri merupakan seorang chaebol. Keluarganya merupakan pemilik Queens Group yang sangat kaya.

Meskipun pernikahan keduanya banyak diidamkan semua orang, kehidupan pernikahan mereka tak berjalan seperti yang orang lain pikirkan.

Menuju tahun ketiga pernikahan, Baek Hyun Woo berencana menggugat cerai Hong Hae In karena merasa tak tahan dengan tekanan yang harus ia rasakan.

Queen of Tears tak hanya memiliki cerita yang unik dan menarik. Ada beberapa alasan mengapa drama ini wajib kamu tonton. 

1. Kolaborasi Penulis Park Ji Eun dan Sutradara Kim Hee Won

Nama Kim Hee Won mungkin sudah tak asing lagi bagi penggemar drama Korea. Pasalnya, sang sutradara telah berkali-kali menggarap drama Korea populer. Di antara drama garapan Kim Hee Won yang sukses besar adalah Little Woman dan Vincenzo. 

Tak hanya itu, skenario Queen of Tears merupakan karya penulis Park Ji Eun yang juga menulis Crash Landing On You dan My Love From The Star. Kolaborasi yang tak perlu diragukan mengingat keduanya telah menggarap drakor yang laris dan banyak diminati.

2. Comeback Aktor Termahal Korea

Dikenal sebagai aktor dengan bayaran termahal di Korea, Queen of Tears menjadi drama comeback Kim Soo Hyun setelah membintangi One Ordinary Day (2021) dan It's Okay To Not Be Okay (2020).

Untuk mengobati rasa rindu para penggemar, Kim Soo Hyun memilih drama bergenre komedi romantis ini. Beradu akting dengan Kim Ji Won, Kim Soo Hyun tampak sangat totalitas dalam aktingnya. 

Baca Juga: Mau Kembaran dengan Choi Seung-hyo di Drama Love Next Door? Hyundai Resmi Buka Pre-booking All-new SANTA FE di Indonesia, Cuss Serbu!

Baca Juga: Bisa Jadi Ide Tontonan saat Penat, Ini 4 Drama Korea Fantasi Romantis yang Oke Banget! Mau Nonton yang Mana Dulu Nih?!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Lihat Sumber Artikel di Suara.com

Konten Sindikasi: Artikel ini merupakan kerja sama HerStory dengan Suara.com. Hal yang terkait dengan tulisan, foto, grafis, video, dan keseluruhan isi artikel yang tayang di website ini menjadi tanggung jawab HerStory.

Oleh: Azka Elfriza