Menu

Gak Cuma Pakai Sabun, 3 Bahan Alami Ini Bisa Tingkatkan Kesehatan Tubuh Jika Dipakai Mandi Lho! Kamu Mau Coba Gak Beauty?

17 April 2024 23:40 WIB
Gak Cuma Pakai Sabun, 3 Bahan Alami Ini Bisa Tingkatkan Kesehatan Tubuh Jika Dipakai Mandi Lho! Kamu Mau Coba Gak Beauty?

Ilustrasi mandi air susu (Freepik/Edited by HerStory)

HerStory, Jakarta —

Gak cuma sabun, ternyata ada beberapa bahan alami yang bisa bantu menyehatkan tubuh lho Beauty! Bahkan, beberapa bahan alami ini bisa kamu gunakan untuk menjadi campuran air dan fungsinya gak hanya untuk membersihkan tubuh.

Penasaran gak sih apa saja bahan alami yang bisa kamu tambahkan ke dalam air mandi untuk meningkatkan kesehatan dan kecantikan kulit kamu? Simak yuk!

Minyak Lavender

Harumnya bunga lavender sangat terapeutik dan bisa menenangkan hingga membuat tubuh lebih rileks. Bahkan, menurut Jurnal Asosiasi Kedokteran Thailand, orang yang mencium minyak lavender mengalami relaksasi dan tingkat stres yang lebih rendah lho Beauty.

Gak cuma itu saja, Jurnal Kresen Merah Iran juga mengkonfirmasi bahwa aroma lavender dapat meningkatkan kualitas tidur bahkan menurunkan tekanan darah hingga bisa merilekskan otot kamu dengan cepat.

Cuka Apel

Jika kamu ingin bahan yang bisa mengubah kesehatan kulit dan rambut, cuka apel tentu boleh amu coba.

Ketika ditambahkan ke air mandi kamu, ACV atau apple cider vinegar bertindak sebagai detoksifikasi, mengobati jerawat, membersihkan dan menenangkan kulit yang meradang, berkat sifat antibakteri dan antijamur lho Beauty!

Ini membantu menghilangkan segala jenis kotoran dari tubuh kamu, terutama saat kamu berkeringat.

Oatmeal

Mungkin saat mendengarnya kamu akan keheranan. Namun, makanan sehat ini memang bisa bermanfaat untuk menyehatkan tubuh jika dipakai untuk mandi lho!

Saat kamu menderita kulit kering, gatal, atau teriritasi, atau terbakar sinar matahari maka pertimbangkanlah oatmeal untuk ditambahkan ke dalam air mandi ya Beauty!

Pasalnya, oatmeal dikenal bisa mengobati reaksi alergi dan membentuk penghalang pelindung pada kulit yang membantu menjaga kelembaban dan meredakan peradangan.

Nah, itu dia deretan bahan alami yang bisa kamu gunakan untuk mandi karena memiliki manfaat baik untuk kesehatan tubuh. Mau coba yang mana nih?

Baca Juga: Tao Eks EXO Bikin Pembalut Demi Sang Istri yang Jadi Korban Pembalut Daur Ulang, Bucin Abis!

Baca Juga: 5 Manfaat Ajaib Teh Chrysanthemum yang Gak Banyak Diketahui, Beauty Mau Coba?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan