Menu

Umumkan Tunangan, Aksi Bastian Steel dan Sitha Marino Pamer Cincin di Jari Bikin Netter Meleleh!

20 Mei 2024 10:25 WIB
Umumkan Tunangan, Aksi Bastian Steel dan Sitha Marino Pamer Cincin di Jari Bikin Netter Meleleh!

Sitha Marino dan Bastian Steel. (Instagram/@bastiansteel)

HerStory, Jakarta —

Kini kabar bahagia datang dari pasangan Bastian Steel dan Sitha Marino. Siapa sangka, dua sejoli ini akhirnya memutuskan untuk melangkah ke jenjang yang lebih serius yakni pernikahan.

Pada Sabtu, 18 Mei 2024 keduanya resmi bertunangan bahkan Sitha Marino memamerkan cincin di jari manisnya yang menandakan cinta Bastian Steel kepadanya di laman sosial medianya.

Mengiringi fotonya itu, Sitha Marino menuliskan tanggal pertunangannya dan tak lupa juga ungkapan sayangnya untuk sang kekasih.

"It smells like forever! I love you! 18.05.2024," tulis Sitha Marino di Instagramnya, dilansir pada Senin (20/5/2024).

Bahkan, tak lupa pula Bastian Steel meninggalkan komentar di laman sosial media adik Putri Marino itu.

"Smells like a Teen Spirit," balasnya.

Ungkapan selamat pun juga datang dari rekan artis lainnya.

"Jantaaan brokuuu @bastiansteel," komentar Awkarin.

"CONGRATS GUYS," sahut Tissa Biani.

"HUAAAA udah bukan nak kicil lagi @bastiansteel congratssssss loverbird," ujar Citra Scholastika.

"OMGGG CONGRATULATIONS," kata Jennifer Coppen.

Selamat untuk pasangan yang sudah berpacaran sejak tahun 2020 itu ya! Semoga, persiapan pernikahannya lancar dan tak ada hambatan.

Baca Juga: Prank! Satu Indonesia Ketipu, Sitha Marino Ungkap Foto Lamaran dengan Bastian Steel Cuma Konten!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Azka Elfriza

Artikel Pilihan