Bayi kembar mengenakan kostum kelinci. (The Bump/Edited by HerStory).
Memiliki bayi kembar tentu saja menjadi anugrah paling indah dan membahagiakan bagi banyak orangtua. Kehadiran bayi kembar kerap ditunggu-tunggu dan menghadirkan keceriaan.
Maka dari itu, kamu jangan sampai salah memilih nama untuk si kecil ya! Berikut adalah beberapa nama bayi kembar yang bisa kamu pakai untuk si kecil. Simak yuk Moms!
1. Abeer & Abha (Bahasa: Sanskerta)
Artinya: penggembala sapi/ sinar cahaya.
2. Daksh & Aadya (Bahasa Sanskerta)
Artinya: kompeten/unggul
3. Ayaan & Arushi (Bahasa Sanskerta)
Artinya: anugerah Tuhan/sinar pertama dari matahari.
4. Rachit & Aadhira (Bahasa Sanskerta)
Artinya: penemuan/cepat.
5. Ahana & Ayush (Bahasa Sanskerta)
Artinya: kemuliaan di pagi hari/umur panjang.
6. Daneesh & Aditi (Bahasa Sanskerta)
Artinya: pengetahuan/bebas.
7. Saharsh & Ruhi (Bahasa Sanskerta)
Artinya: dengan sukacita/kekasih.
8. Aastha & Nevan (Bahasa Sanskerta)
Artinya: keyakinan/jiwa yang suci.
9. Prisha & Hardik (Bahasa Sanskerta)
Artinya: tercinta /sepenuh hati.
10. Dhriti & Parth (Bahasa Sanskerta)
Artinya: gembira/raja.
11. Aadil & Aadila (Bahasa Arab)
Artinya Keadilan/moral yang tinggi.
12. Aarif & Zoya (Bahasa Arab)
Artinya: Berpengetahuan luas/penyayang
13. Haniya & Abaan (Bahasa Arab)
Artinya: sukacita/jernih.
14. Sabira & Izaan (Bahasa Arab)
Artinya: sabar/patuh.
15. Sana & Saeed (Bahasa Arab)
Artinya: bercahaya/bahagia.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.