Menu

Cara Mengolah Tomat untuk Hempas Jerawat, Pilih yang Segar ya Beauty!

21 Juni 2024 21:30 WIB
Cara Mengolah Tomat untuk Hempas Jerawat, Pilih yang Segar ya Beauty!

Tomat. (Unsplash/Alex Ghizila)

HerStory, Jakarta —

Beauty, kamu pasti tak asing dengan tomat yang kerap jadi bahan utama pembuatan skincare, kan? Usut punya usut itu berkaitan erat dengan kandungan nutrisi di dalam tomat, mulai dari vitamin A, vitamin B1, vitamin C, dan kandungan zat seperti kalsium, protein, besi, dan belerang.

Nah, kandungan tersebut sangat bermanfaat untuk hempas jerawat Moms. Bukan itu saja, tomat juga disebut bisa menghaluskan wajah, juga melonggarkan sel pada permukaan kulit.

Untuk mengolahnya Moms ikuti tipsnya yang dikutip dari buku 100tik berikut ini.

1. Pilih tomat yang sudah segar.

2. Potong tomat sama rata.

3. Gosokkan potongan tomat pada wajah yang berjerawat.

4. Basuh dengan air sampai bersih.

Jika Beauty rutin memakai buah tomat pada wajah, dijamin deh wajah bisa bebas dari jerawat.

Baca Juga: Bukan Cuma untuk Masakan, Intip Yuk Manfaat Masker Tomat untuk Kesehatan dan Kecantikan Kulit Wajah

Baca Juga: Cara Simpel Mengatasi Kulit Berminyak Menggunakan Tomat, Beauty Sudah Tahu Belum?

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah

Artikel Pilihan