Menu

Dokter Spill Cara Memilih Air Purifier yang Baik untuk Kesehatan, Benarkah Milik Xiaomi Pilihan yang Tepat?

28 Juni 2024 22:14 WIB
Dokter Spill Cara Memilih Air Purifier yang Baik untuk Kesehatan, Benarkah Milik Xiaomi Pilihan yang Tepat?

Parentalk x Xiaomi (Herstory/Ida Umy Rasyidah)

HerStory, Jakarta —

Moms, selain polusi udara di luar rumah yang sedang memburuk, ternyata ada kemungkinan udara di dalam rumah pun tak bersih, lho.

Menurut dr. Jaka Pradipta, Sp.P yang merupakan Dokter Spesialis Paru menjelaskan jika ada beberapa faktor yang bisa bikin udara di rumah jadi gak bagus, mulai dari asap saat Moms memasak, lalu dari kendaraan yang lewat atau parkir depan rumah, dari obat nyamuk, hingga dari furniture atau cat jika Moms sedang renovasi rumah.

Sang dokter pun mengingatkan agar Moms and Dads tak hanya berpikiran jika polusi udara hanya terjadi di luar rumah saja, karena bisa saja tanpa disadari berasal di dalam rumah.

Masalah polusi udara ini gak bisa dianggap sepele Moms, karena menurut dr. Jaka hal itu rentan menimbulkan gangguan penyakit ISPA (Infeksi Saluran Pernafasan Akut).

“Polusi bukan hanya berdampak buruk bagi saluran pernafasan orang dewasa namun juga rentan terjadi pada anak yang bisa berakibat pada tumbuh kembang mereka. Oleh karena itu, penting sekali untuk menjaga udara berkualitas baik terutama dalam lingkungan rumah. Kualitas udara yang buruk rentan menimbulkan gangguan penyakit ISPA (Infeksi Saluran Pernafasan Akut) yang seringkali dianggap sepele, namun ternyata memiliki efek negatif jangka panjang, sehingga harus dicegah sedini mungkin. Beberapa langkah bisa dilakukan dengan mudah dan dimulai dari lingkungan rumah seperti memastikan rumah memiliki sirkulasi udara yang baik secara alami ataupun melalui dukungan solusi praktis seperti penggunaan air purifier dalam rumah," tutur dr. Jaka dalam talkshow Parentalk x Xiaomi, Jumat (28/6/2024).

Untuk memastikan udara di rumah bersih, Moms bisa menggunakan air purifier, tapi kira-kira air purifier seperti apa yang bisa bikin semua debu dan kotoran di rumah berganti jadi udara bersih?

Menurut dr. Jaka, spesifikasi air purifier yang harus Moms beli, yaitu harus bisa menyaring udara dengan baik, bukan hanya melembapkan.

Jika Moms masih bingung untuk mencari purifier tersebut, bisa coba dua rangkaian air purifier terbaru dari Xiaomi, yaitu Xiaomi Smart Air Purifier 4 dan Xiaomi Smart Air Purifier Elite.

Baca Juga: Gak Takut Polusi, Ini 4 Rekomendasi Masker Wajah Hempas Kusam dan Bikin Kulit Segar, Cuss Langsung Coba!

Baca Juga: Lawan Polusi Udara, Ini Tips Pilih Air Purifier Terbaik untuk Ciptakan Udara Bersih di Rumah, Moms Wajib Tahu!

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Halaman:

Share Artikel:

Oleh: Ida Umy Rasyidah