Menu

Isyaratkan Pecah Kongsi dengan Shandy Purnamasari, Maharani Kemala: Maaf Bukan Owner...

02 Agustus 2024 16:45 WIB
Isyaratkan Pecah Kongsi dengan Shandy Purnamasari, Maharani Kemala: Maaf Bukan Owner...

Shandy Purnamasari (Instagram/shandypurnamasari)

HerStory, Jakarta —

Isu keretakan persahabatan Maharani Kemala dan Shandy Purnamasari tampaknya menjadi topik yang sangat hangat di telinga netter.

Bahkan, terdengar pula isu pecah kongsi yang mengisyaratkan Maharani Kemala sudah pecah kongsi dengan Shandy Purnamasari.

Hal ini terlihat dalam postingan Maharani Kemala di TikTok. Di situ, dia tampak membalas sejumlah komentar netizen. 

"Maaf bukan owner MS Glow," katanya menjawab salah satu pertanyaan netizen. 

Siapa sangka, ada pula beberapa netter yang protes karena langsung jerawatan usai memakai produk MS Glow. Tentu saja Maharani Kemala langsung gerak cepat membalasnya untuk menyampaikan protesnya ke istri Gilang Juragan 99 tersebut.

Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.

Artikel Pilihan