AkzoNobel Gandeng Komunitas Arsitek dan Desainer Interior Indonesia (Istimewa)
Menggelar program Knowledge Exchange: Europe Design Tour 2024, Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Jakarta dan Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) Jakarta bersama PT ICI Paints Indonesia (AkzoNobel Decorative Paints Indonesia) mengeksplorasi tren desain global langsung dari Eropa.
Mengusung tema “A Journey in Search for Experience Toward Timeless Design”, perjalanan ini bertujuan berbagi wawasan antara arsitek serta desainer interior Indonesia dengan pakar dan rekan seprofesi di Eropa, khususnya dalam memahami perkembangan warna serta desain klasik, modern, dan kontemporer.
“Kami bekerja sama dengan Ikatan Arsitek Indonesia (IAI) Jakarta dan Himpunan Desainer Interior Indonesia (HDII) Jakarta melakukan pertukaran wawasan mengenai warna dan perkembangan tren desain global, salah satunya melalui kunjungan ke kantor pusat AkzoNobel di Amsterdam, Belanda," jelas Yudhy Aryanto, Country Commercial Head, PT ICI Paints Indonesia (AkzoNobel Decorative Paints Indonesia) saat Press Conference pada Jumat (30/08/2024).
Di Amsterdam, peserta akan memiliki kesempatan berbagi wawasan dengan para pakar di kantor pusat AkzoNobel, yang menjadi tempat diskusi seputar perkembangan desain kontemporer dan penerapan warna dalam arsitektur modern.
"Dalam kesempatan tersebut, profesional di bidang arsitektur dan desain interior dapat bertukar pengetahuan dan pengalaman dengan rekan-rekan AkzoNobel, para pakar internasional, dan mitra profesional kami," tambah Yudhy.
Dari kacamata AkzoNobel, kolaborasi ini memperkuat hubungan mereka dengan para profesional di bidang arsitektur dan desain interior, serta menjadi salah satu kontribusi AkzoNobel untuk kemajuan bidang arsitektur dan desain interior di Indonesia.
Hal tersebut juga sejalan dengan visi IAI Jakarta yang ingin terus mengeksplorasi pengetahuannya tentang bangunan, warna, serta sejarah arsitektur dari berbagai daerah bahkan negara.
"Kegiatan ini juga merupakan upaya untuk memenuhi kebutuhan akan wawasan tentang tren global dalam arsitektur dan desain, serta menekankan pentingnya mengikuti perkembangan internasional untuk tetap relevan dan kompetitif di industri," tutur Doti Windajani, Principal Quadratura Indonesia dan Ketua IAI Jakarta.
Ketinggalan informasi bikin kamu insecure, Beauty. Yuk, ikuti artikel terbaru HerStory dengan klik tombol bintang di Google News.